Mohon tunggu...
Bain Saptaman
Bain Saptaman Mohon Tunggu... Administrasi - guru

aku adalah ..Musik....liverpool...the beatles...kopi....sepeda..vegetarian...... "AKU BERONTAK....maka aku ADA"....

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Emang Kerokan Cuma buat Masuk Angin?

26 November 2017   18:50 Diperbarui: 26 November 2017   18:54 3492
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa yang anda bayangkan tentang Kerokan?

Pastinya sekeping uang logam, minyak tanah, bawang merah atau Balsem Lang, Tergantung kelasnya. Untuk pemula biasanya kerokan menggunakan bawang merah. Yang penting hangat dan terlihat sedikit memerah. Ini biasanya pada anak atau balita. Nah untuk yang sudah terbiasa, minyak tanah atau balsem Lang bisa dipergunakan.

Lah, kenapa tidak Pergi ke dokter?

Itu adalah alternatif terakhir saya apabila sedang sakit. Kenapa alternatif terakhir? Karena sejak muda saya sudah terbiasa dengan kerok-mengerok alias kerokan. Terlahir di keluarga yang memang menjadikan dokter sebagai alternatif terakhir jika sakit,  membuat saya sudah kenal kerokan sejak usia SMP. Kebetulan almarhum ibu saya adalah salah seorang pengerok terbaik menurut saya. Ketelatenan  beliau dalam melukis punggung saya, patut diacungi jempol. Nah, ilmu itu pun diturunkan kepada saya.

Banyak yang menganggap kerokan hanya untuk menyembuhkan masuk angin.  Memang keampuhan kerokan Cuma segitu?? Pendapat seperti ini salah besar. Memang, kerokan sangat terkait erat dengan masuk angin atau meriang namun pengalaman saya membuktikan ada banyak  penyakit  yang dapat disembuhkan dengan kerokan. Diantaranya adalah

1.

Sakit gigi.

Memang bisa kerokan menyembuhkan sakit gigi? Kan ada Ponstan, antalgin,  dan Asam Mefenamat. Sekali lagi, obat adalah solusi terakhir! Yang jelas bisa.. terus bagaimana caranya? Oleskan balsem Cap Lang pada dagu bagian bawah dan bawah telinga yang terasa berdenyut saat gigi kumat. Lalu, kerok secara perlahan namun merata. Ingat, kerokan di daerah ini tak perlu dilakukan keras-keras. Cukup sekedarnya untuk menghangatkan karena nyeri disebabkan oleh udara yang dingin.

2.

Kecetit atau keseleo

Banyak yang tidak tahu bahwa keseleo pada bagian punggung pun bisa diatasi dengan kerokan. Bagaimana caranya? Tekan bagian punggung. Dan bagian yang sakit, Dan, jika memang sakit  akan terasa berdenyut. Nah, lalu oleskan Balsem Lang lalu keroklah secara merata. Setelah itu tekan lagi bagian punggung yang lain seandainya masih terasa sakit. Tidak perlu mengerok semua bagian punggung. Cukup yang dirasa ngilu saja karena yang tidak terasa ngilu akan percuma bila tetap dikerok. Gak ngefek istilahnya hehehe.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun