Kemudian pertunjukan tatung ini akan diadakan pawai biasanya pada pagi hari dengan menyusuri jalan-jalan di sepanjang Kota Singkawang, tujuannya untuk membersihkan kota dari roh-roh jahat agar masyarakat diberkati sepanjang tahun. Selain pertunjukan barongsai yang menarik, Pertunjukan tatung ini juga banyak menarik antusiasme wisatawan untuk datang ke Kota Singkawang saat perayaan Imlek.
Jadi bagaimana tertarik untuk berkunjung ke Kota Singkawang bersama keluarga dan sahabat? jika ingin berkunjung ke Singkawang saat Imlek 2022, disarankan berada di Kota Singkawang dari tanggal 1 Februari 2022 -- 15 Februari 2022. Selain itu pastikan ketika mengunjungi Kota Singkawang di masa pandemic Covid-19 ini supaya mentaati protokol kesehatan yang ada demi kepentingan bersama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H