Mohon tunggu...
Herman Wahyudhi
Herman Wahyudhi Mohon Tunggu... Insinyur - PNS, Traveller, Numismatik, dan Pelahap Bermacam Buku

Semakin banyak tahu semakin tahu bahwa banyak yang kita tidak tahu. Terus belajar, belajar, dan belajar.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Pilih Obat Nyamuk atau Islandia?

6 Mei 2018   14:50 Diperbarui: 7 Mei 2018   10:43 2575
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagaimana cara nyamuk memilih calon korbannya?  Nyamuk menyerang manusia yang tubuhnya menghasilkan kelebihan asam-asam tertentu, seperti asam urat. Unsur ini dapat merangsang sensor pembau pada nyamuk, menggerakkan mereka untuk mendarat dan mencurigai calon korban-korbannya.    Nyamuk dapat "mencium" bau makan malamnya dari jarak yang luar biasa, yakni 50 meter.

Selain itu gas karbondioksida juga menarik bagi nyamuk, bahkan dari jarak yang jauh, demikian penjelasan Conlon. Nyamuk lebih menyukai orang dewasa dibanding anak-anak karena kecenderungan gas karbon dioksida yang dihasilkan lebih banyak. Wanita-wanita hamil juga beresiko lebih tinggi, karena sebab yang sama. Gerakan dan suhu panas tubuh juga menarik bagi nyamuk.

Oleh sebab itu, jika anda ingin menghindari serangan gencar nyamuk pada malam hari, hindari kegiatan yang menimbulkan banyak gerakan, nafas terengah-engah sehingga menghembuskan banyak gas karbon dioksida, dan jangan berkeringat karena asam laktat dalam keringat merupakan daya tarik kuat bagi nyamuk untuk menggigit anda. 

Susah juga tidak berkeringat, apalagi suhu di Jakarta ini panas dan bikin gerah.  Selain itu keringat penting untuk kesehatan, selain menjaga suhu tubuh juga untuk detox alias membuang racun-racun. 

Meski nyamuk itu kecil, hanya seujung kuku manusia, Menurut AMCA, nyamuk bertanggung jawab untuk lebih dari satu juta kematian di seluruh dunia per tahun.  

Waspadai jam 7.00 -- 9.00 dan 15.00 -- 17.00.   Ada drama seri Korea bagus di televisi?   Bukan itu, dalam rentang waktu itu nyamuk Aedes Agepti sedang aktif mencari makan.   Jeleknya lagi, nyamuk betina memiliki kebiasaan mengisap darah berkali-kali dan berpindah-pindah dari satu individu ke individu lain. Hal ini disebabkan karena pada jam aktifnya, manusia sebagai sumber makanan juga sedang dalam keadaan aktif bergerak sehingga membuat nyamuk sulit mengisap darah sampai kenyang. Hal ini pula yang menyebabkan penularan DBD terjadi di jam aktif manusia, tak terkecuali anak-anak saat sekolah.

Sebaliknya, nyamuk aedes albopictus betina penyebab Chikungunya lebih aktif di luar ruangan yang teduh dan terhindar dari angin. Berbeda dengan aedes aegypti, nyamuk aedes albopictus aktif menggigit pada siang hari.   Meskipun merupakan penyakit ringan dan tidak menimbulkan kematian, kewaspadaan tetap diperlukan dan mencari tahu cara paling tepat untuk menghindarinya.

Masih ingat lagu Enno Lerian -- Nyamuk Nakal.  Banyak nyamuk di rumahku, gara-gara kamu malas bersih-bersih.  Jadi sebenarnya bukan nyamuk yang nakal, tetapi Anda yang malas bersih-bersih.  Dan nyamuk bukan kambing hitam, karena ia memang bukan kambing.

Nyamuk mirip dengan alien dalam film Predator, ia melihat mangsanya dengan mengandalkan panas tubuh.   Kira-kira seperti inilah pandangan nyamuk (bandingkan dengan Predator).

Bagaimana Nyamuk Mengindra Dunia Luar?

Penglihatan Nyamuk (gambar: anehdidunia.com)
Penglihatan Nyamuk (gambar: anehdidunia.com)
Nyamuk dilengkapi dengan penerima panas yang sangat peka. Mereka mengindra segala sesuatu di sekitar mereka dalam berbagai warna menurut panasnya, sebagaimana terlihat pada gambar di diatas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun