Sebelum memulai untuk beternak kambing memahami terlebih dahulu segala hal yang berhubungan dengan bisnis perkambingan sangatlah perlu.
Kenapa?
Karena ada banyak aspek yang bisa digali untuk mendapatkan penghasilan dari ternak kambing.
1 . Pembesaran kambing
Pembesaran kambing adalah memelihara anakan kambing jantan yang berusia sekitar 6 bulan. Lama waktu pemeliharaan antara 6 -- 10 bulan.
Target dari usaha pembesaran kambing adalah untuk dijual pada hari raya kurban.
Harga kambing pada saat tersebut lagi sedang tinggi -- tingginya karena permintaan yang sangat tinggi.
Keuntungan di sini bisa maksimal. Per ekor bisa memperoleh margin kotor sekitar 1 juta per ekornya dari harga beli cempenya.
2 . pembibitan kambing
Pembibitan kambing adalah memelihara beberapa pasang indukan kambing untuk menghasilkan anakan kambing.
Karena produknya adalah cempe, maka indukan yang dipelihara sebaiknya mempunyai kualitas yang baik.