Cobalah evaluasi:Â
1. Apakah orang-orang di sekitarmu selalu mendorongmu untuk berkembang?Â
2. Apakah mereka selalu membuatmu merasa lebih percaya diri dan termotivasi?Â
3. Atau justru mereka selalu sering membuatmu ragu dan pesimis?Â
Kehidupan yang sukses tidak hanya dibangun dari usaha individu, tetapi juga dukungan kolektif lingkungan sekitar. Jadi, mulailah merangkul orang-orang yang memberikan energi positif dalam circle kehidupanmu. Pada akhirnya, pilihan ada di tanganmu: tetap tinggal atau jalan di tempat atau bergerak melesat maju bersama lingkungan yang mendukung semua harapan dan impianmu.Â
Orang-orang di sekitarmu adalah cerminan dari siapa dirimu hari ini dan petunjuk siapa dirimu di masa depan. Jadi, bijaklah dalam memilih teman dan lingkungan, karena mereka adalah "amunisi" yang akan membawamu ke arah yang kamu tuju. Jika ingin menjadi bintang, pastikan kamu berada di antara orang-orang yang gemar untuk menggapai bintang!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H