- Q: "Berapa orang perginya?" A: "Tiga"
- Q: "Punya saudara ngga di USA?" A: "Tidak"
- Q: "Kenapa ikut lomba Golden Ticket?" A: "Karena pernah mimpi mau ke Amerika"
- "Oke.. tunggu sebentar ya..."
Petugas loket 8 itu pun ke belakang. Kembali lagi membawa kertas kecil ukuran kartu nama yang berisi jadwal pengambilan visa. Dalam kartu yang saya terima, saya akan mengambil visa hari Rabu, 1 September 2010, jam 14.15 - 15.15. Tepat.
Bereslah urusan visa ini. Dan semoga besok bisa mengambil pasport serta visa yang sudah selesai.
Kini saya sedang membacar schedule selama trip di USA. Lumayan padat dan sangat menarik. 14 hari berkunjung ke 4 kota: Washington DC, Honolulu, Seattle dan Chicago.
Semoga diberi kesehatan dan kegembiraan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H