Bahkan ada juga loh seseorang yang menggunakan bahasa daerahnya dan menggunakan pakaian adat, malah diejek kampungan atau tertinggal zaman. Respon-respon negatif itu juga dapat membuat seseorang tidak percaya diri untuk melakukannya.
Nilai budaya adalah suatu hal yang harusnya untuk dicintai tanpa melakukan suatu pemaksaan, harus adanya kecintaan terhadap budaya agar budaya bisa terus bertahan untuk generasi kedepannya karena kehilangannya budaya yang tidak lagi diminati.
Pemerintah juga harus memperhatikan kondisi yang cukup memprihatinkan ini. Namun itu juga percuma, jika pemerintah hanya bisa menyeru-nyerukan saja tetapi tidak memberikan dukungan dan tanpa memiliki rancangan yang baik untuk budaya tersebut.Â
Dan juga, kerja sama masyarakat untuk mewujudkannya juga tidak kalah penting. Tanpa dukungan masyarakat, hal tersebut juga akan sulit untuk dilakukan.
Jika kita melihat dari lingkungan sekitar dan daerah perkotaan, disana lebih sedikit lagi akan bau-bau budaya kita. Apalagi saat kita ke mall ataupun restoran, dimana makanan-makanan negara luar lebih ramai dikunjungi seperti Korea, Jepang, China, dan lainnya. Sedangkan restoran makanan khas sendiri lebih sedikit.
Bahkan jika kita lihat, pakaian-pakaian orang zaman sekarang lebih terbuka dan bergaya ala barat. Padahal Indonesia itu menjunjung tinggi budaya sopan santun dan malu, dimana pakaian yang seperti itu tidak etis dan melenceng dari ajaran budaya kita.
Bukan hanya itu saja, lagu-lagu tradisional yang biasanya dulu kita dengarkan dan nyanyikam sewaktu saat masih kecil juga sudah mulai terkikis. Percaya atau tidak, anak-anak muda banyak yang tidak mengetahui lagu-lagu tradisionalnya sendiri. Padahal sebuah lagu itu juga sangat penting agar kita tidak kehilangan salah satu nilai budaya kita dalan seni musik.
Jika generasi muda saja sudah mulai melupakan bahkan tidak tahu akan budaya-budaya Indonesia, lalu bagaimana dengan masa depan negara tersayang kita? Padahal Indonesia sangat terkenal akan budayanya yang berlimpah ruah dari sabang hingga marauke. Namun sekarang sudah mulai terkikis sedikit demi sedikit sebelum menghilang.
Lalu apakah kalian hanya diam saja jika sudah begitu? Tentu saja tidak, bukan.
Kita semua masih bisa memperbaiki masalah ini sebelum semakin parah di masa depan nantinya. Jangan sampai anak cucu kita lupa akan warisan budaya kita yang luar biasa ini. Budaya kita bahkan tidak kalah keren loh dibandingkan budaya negara lain.