Cakupan media massa sangat luas, namun dapat dikenali dari karakteristik media massa itu sendiri. Karakteristik tersebut akan membedakan media massa. Di antara karakteristik yang berbeda, selera masyarakat terus berubah-ubah. Media massa harus mampu berinovasi mengikuti selera masyarakat agar tetap bertahan dengan tidak kehilangan karakteristiknya.
Apa saja cara yang dilakukan media massa agar mampu mempertahankan karakteristiknya masing-masing di tengah perubahan selera masyarakat? Berikut ini merupakan cara-cara yang penulis dapatkan dari hasil wawancara dengan beberapa praktisi media.
- Melihat dari perspektif berbeda
Agar dapat mempertahankan karakteristiknya namun tetap mengikuti perubahan selera masyarakat media massa harus mampu terlihat berbeda. Cara yang dapat dilakukan yaitu dengan melihat sesuatu dari perspektif yang berbeda. Dengan begitu media massa akan menyuguhkan sesuatu yang berbeda dan masyarakat akan tertarik karena melihat hal tersebut merupakan sesuatu yang baru. Akhirnya media massa dapat mempertahankan karakteristik dan selera masyarakat mengikuti.
 2. Mengikuti selera masyarakat
Cara selanjutnya yang dapat dilakukan yaitu dengan mengikuti selera masyarakat sebagaimana adanya, namun tetap memasukan karakteristik. Dengan begitu media massa dapat mempertahankan karakteristik dengan tetap mengikuti perubahan selera masyarakat.
 3. Membentuk tren sendiri
Poin ketiga ini kurang lebih hamper sama dengan poin pertama. Jika poin pertama media massa mencoba untuk melihat dari perspektif berbeda, di poin ini media massa tidak mengikuti tren yang sedang terjadi di masyarakat. Namun, media massa membentuk tren sendiri. Dengan begitu nantinya selera masyarakat yang akan berubah mengikuti tren tersebut.
 4. Membuat target spesifik
Media massa dapat dapat membuat target spesifik dari segmentasi pasar yang telah ada. Misal, dalam segmentasi olahraga media massa dapat membuat target spesifik untuk remaja. Atau dalam segmentasi berita mengenai topik hangat dapat membuat target spesifik orang dewasa.
 5. Membuat terobosan baru
Cara terakhir yang dapat dilakukan media massa adalah dengan membuat terobosan baru. Media massa dapat tetap mempertahankan karakteristiknya dengan membuat terobosan baru. Sehingga pada akhirnya selera masyarakat akan mengikuti.
Berbagai cara diatas merupakan sebagian langkah-langkah yang dapat digunakan oleh para praktisi media untuk mempertahankan karakteristik media massa masing-masing. Kreativitas merupakan salah satu kunci untuk mempertahankan karakteristik. Dengan kreativitas yang tinggi praktisis media dapat terus berinovasi dan beradaptasi mengikuti perubahan dengan tetap mempertahankan karakteristik dan nilai-nilai yang dianut masing-masing media massa.
Referensi tulisan di dapat dari informasi hasil wawancara dengan media praktisi:
- Syamsul Fhuddin (Produser) - IDX Channel
- Margith Juita Damanik (Reporter) - IDN Times
- Lutfi Sukri (Pemimpin Redaksi) - JAKCITYNews
- Sukowati Utami (Pendiri dan Dewan Redaksi) - Sisi Baik
- Alvino Hanafi (Jurnalis Goal) - Majalah Goal
- Iwan Tanjung (Executive VP Operation Of MARI) - Mahaka Radio Integra (MARI)
- Tomi Hernawan (Program Director) - Radio Dangdut Indonesia (RDI)
- Bimo Aditya (Tim Marketing) - Majalah Bobo
- Muammar Syarif M (Program Manager) - Radio Unisi Jogja
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H