Saat aku berenang
Sendiri
Di kolam biru
Hotel berbintang
Kesegaran yang kurasakan
Melemaskan
Ketegangan
Pekan yang berat
Terus saja
Aku berenang
Dengan aneka gaya
Yang kusuka
Aku larut dalam putaran
Putaran penuh enerji
Vitalitas
Masa
Segala kesuntukan
Minggat
Tanpa pamit
Segala keraguan
Digebah
Tenggelam dalam sunyi
Sampai kelapa utuh
Disajikan
Orisinal rasa
Tanpa es
Tanpa gula
Manisnya
Masih tajam terasa
Saat kau
Masih berenang
Bebas
Di sisi sepi
Di sisi genting
Hati
Sekarang
Bebaskan aku
Berenang lugas
Tanpa perlu menjadi ikan
Paling gelisah
Paling malang
Dalam penjara
Kolam hatimu
Biarkan
Aku bebas
Maka engkau
Jadi tonggak setia
Dermaga jati penantian
Kapal batin letih
Kapal batin pesimis
Berlayar pulang
Pada saat cuaca kejam dan buruk untuk sekedar berenang
Apalagi melaut
Jadilah kolam biru
Rindu
Sebenarnya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H