Banyak perdebatan yang muncul tentang siapa yang membawa permainan catur pertama kali di Indonesia, namun beberapa pihak percaya bahwa permainan catur datang ke Indonesia dibawa oleh Belanda yang kala itu tengah menjajah Indonesia.Â
Sebelumnya, warga pribumi tidak begitu tahu tentang sejarah catur dan bahkan permainan catur juga belum menjadi permainan yang populer di kalangan masyarakat pribumi dan hanya dimainkan oleh orang dari bangsa Belanda saja. Kemudian warga pribumi hanya mengikuti trend permainan yang sedang dimainkan oleh bangsa Belanda tersebut.
Pada abad ke-19 barulah perkembangan catur di Indonesia mulai terlihat. Di beberapa kota besar di Indonesia mulai berdiri klub-klub catur seperti di kota Magelang, Surabaya, Bandung dan Yogyakarta.Â
Kemudian pada tahun 1925 berdiri Persatuan Catur Indonesia yang diberi nama Nederlansch Indische Shaakbond yang ada di Yogyakarta. Namun ada juga yang berpendapat jika sebenarnya Indonesia sudah mengenal catur sejak lama dan telah dikenalkan oleh orang-orang Batak.Â
Fakta lain yang mungkin bisa menjadi bukti jika memang warga Batak sudah mengenal catur sebelum dikenalkan oleh orang Belanda adalah kemenangan pemain catur dari Batak yang berhasil mengalahkan pemain catur dari Belanda.Â
Setelah Indonesia merdeka, dunia percaturan Indonesia sudah mulai berkembang lagi. Hal ini juga semakin dikembangkan dengan dibentuknya Percasi atau Persatuan Catur Seluruh Indonesia yang didirikan pada tahun 1948 hingga sekarang.
Permainan catur terdiri dari 64 kotak putih hitam ditambah dengan 32 jenis karakter berbeda yang menambah keindahan dan penuh dengan makna.
32 jenis karakter tersebut dibagi menjadi 2 warna yaitu 16 warna putih dan 16 warna hitam, dari masing-masing warna memiliki karakter yang berbeda-beda diantaranya 8 pion warna hitam dan putih berkarakter sebagai prajurit yaitu posisi dibaris kedua dari belakang dengan posisi jalan lurus dan cara mematikan lawan harus bersilangan atau sudut kiri atau kanan dengan arah ke depan.Â
Menurut saya ada filosofi menarik untuk kehidupan pada pion di permainan catur ini.
1. Jangan pernah meremehkan orang meski orang tersebut kelihatan tidak berarti, sering dipandang sebelah mata, dan sering diremehkan perannya dalam permainan.Â