Mohon tunggu...
Ayu Lestari
Ayu Lestari Mohon Tunggu... Penulis - Nama : Ayu Lestari

Mahasiswa_Fakultas Tarbiyah_STAI AL-HIDAYAT LASEM

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Surat Burung Pipit dan Puisi Lainnya

13 Juni 2022   06:04 Diperbarui: 13 Juni 2022   06:14 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karena Hanya

Sujudku hanya sepenggal khusyuk

Dari ribuan pinta yang memburu

Takbir dan ruku'ku tak berlangsung lama

Tuhan...

Barangkali dikau mengabulkan pinta per pinta dari hambamu

Kenapa kau jeda waktunya?

Kalimat tanya dari seorang hamba awam, bukan

Kenapa kau tak segera kabarkan?

Kalimat itu terlontar dari seseorang yang pesimis, bukan?

Dari sejuta hamparan doa di pinggir pantai

Dengan syahdunya deburan ombak

Serta gagahnya tegapan gunung

Yang memanjakan sanubari 

Apakah itu belum cukup untuk melihat kesempurnaan dan keindahan-Nya?

Barangkali doa-doamu

Masih terajut untuk diindahkan bersama skenario-Nya

Lestari Sastra, 13 Juni 2022

Raga Sang Buku

Hamparan buku bisu berkata

Tak kau gandrungi saja aku yang selalu ada untukmu

Jangankan ragaku

Ilmuku pun rela untuk ku salurkan

Jangan acuh padaku

Walaupun aku hanya secarik kertas

Dari jutawan ilmu-ilmu

Aku

Tetaplah buku beserta isinya yang tak terkira

Lestari Sastra, 13 Juni 2022


Surat Burung Pipit

Kicau kicik burung pipit

Bisingkan pagi hari

Dari seduhan kopi panas 

Bersamaan dengan asa 

Teduhnya pelukan sang rumput yang mengayun lembut

Menambah santun hati ini untuk bercinta 

Pada semesta yang elok

Lagi mana pada renyahnya pagi berseri

Seperti dirimu yang terdamba dalam kalbu

Lestari Sastra, 13 Juni 2022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun