Pasar tidak hanya tempat untuk bertemu antara penjual dan pembeli. Di tempat ini pula turut tercermin keragaman budaya masyarakat yang tinggal di sekitarnya.Â
Sebagai tempat berdagang dan berbelanja, di dalam area tiga pasar di Jabodetabek ini terdapat bangunan oriental yang menarik untuk dikunjungi.
Menyambut tahun baru Imlek, suasana pasar-pasar ini semakin "hidup" dengan dekorasi meriah yang khas. Penasaran pasar yang mana saja? Simak ulasannya berikut ini!
1. Pasar Tanah Abang
Warga Jakarta pasti familiar dengan Pasar Tanah Abang. Pusat grosir aneka pakaian ini dipenuhi pengunjung dari pagi hingga sore. Pasar Tanah Abang merupakan salah satu pasar besar di Jakarta.Â
Komplek pasar terdiri dari ribuan kios di Blok A hingga Blok G ditambah ratusan kios-kios di jembatan antar blok. Luar biasa luas!
Di jalan raya sebelah pasar Blok A ada sebuah rumah dengan jejeran jendela besar berwarna merah ala bangunan zaman Belanda tapi bercampur gaya Tionghoa.
Bangunan yang sering disebut orang sebagai rumah merah ini merupakan bangunan lama yang dipugar lalu dijadikan tempat makan dan minum kopi bernama Kapitan Lim. Tempat di Jl. Fachrudin No. 82A ini baru saja dibuka pada bulan Januari 2020.
Kapitan Lim menarik untuk dicoba saat singgah ke Pasar Tanah Abang. Interior dalam restoran kental dengan nuansa Tionghoa. Di dalamnya ada meja bar yang menghadap ke jalan raya.Â
Menurut saya, tempat ini sangat unik. Anda bisa makan dan minum di ruangan sejuk yang tenang sambil melihat situasi Tanah Abang di luar yang penuh hiruk pikuk. Kontras tapi sensasional!