Wow... itu kata yang tepat buat Anyer, karena tepat pada hari ini, Minggu (17/02/2019) di Anyer ada perhelatan akbar namanya Lunar Festival, yang menyajikan berbagai atraksi yang luar biasa khas Banten yaitu Debus Show, dan atraksi lainnya seperti Barongsai, Hotelier Parade, uniform ethnic, traditional dance, marching band, badut, fun games dan banyak lagi yang lainnya.Â
"Lunar Festival ini digelar sebagai bentuk recovery instan dari PHRI, pasca tsunami Selat Sunda, agar imej Anyer kembali pulih sehingga perekonomian Anyer menjadi kembali bergeliat" kata Asok Khumar dalam sambutannya, bertempat di Hotel Marbella yang merupakan hotel terbesar di Anyer.
"Kami optimis Anyer akan cepat kembali pulih, dan sekarang sudah terlihat sudah ada beberapa kunjungan wisatawan ke hotel, dan tunggu saja event selanjutnya sudah kami siapkan " kata Agus Ketua Harian PHRI BPC Kab.Serang dengan penuh semangat. (Ayi_Suwandi)
#Anyeraman #Anyerceria #AyoKeAnyer
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H