Indra adalah pria yang memiliki segalanya. Tak hanya sukses dalam karier, rumah besar, dan istri cantik, ia juga punya segala macam gawai untuk setiap kesempatan.
Karena bingung harus membelikan apa untuk ulang tahunnya, teman dan keluarga Indra memberikan hadiah yang lebih eksentrik: alarm dapur berbentuk koki yang bernyanyi, pengukus ikan berbentuk salmon, dan sendok garpu pelangi yang berubah warna saat bersentuhan dengan makanan panas.
Semua orang mengira dia menyukainya, tetapi istrinya, Shelly, tahu bahwa Indra tidak pernah menggunakan semua benda itu. Yang disukainya hanyalah mengaturnya.
Laci rak dan lemari dinding di dapur di lantai dua puluh delapan kondominum mereka penuh dengan barang-barang, diatur rapi dan dikelompokkan berdasarkan kategori. Indra suka segala sesuatunya teratur, dalam kotak dan wadahnya sendiri, dan diberi label jika memungkinkan. Dia bahkan dikenal menyimpan sayuran dalam kulkas showcase berdasarkan urutan abjad: bawang bombay, bawang merah dan bawah putih di bagian atas. Di tengah kecipir, kentang, lobak, dan pare. Lalu sawi, tomat dan wortel di bagian bawah.
Indra tidak menyembunyikan kebiasaany uniknya. Waktu pertama kali Shelly ke rumah Indra sebelum mereka menikah, Shelly kagum betapa rapi rumahnya, meskipun penuh dengan barang-barang. Indra menjelaskan bahwa dia lebih suka membersihkan, bahwa "tidak ada yang lebih menenangkan daripada menggosok perabotan sampai berkilau."
Kehidupan pernikahan normal. Membeli barang, mengaturnya, membeli barang lagi, sama seperti orang lain yang mereka kenal.
Mereka berlibur dua kali setahun, bermain ski di musim dingin dan pantai tropis di musim panas. Indra merencanakan liburan ini dengan strategi tempur, dengan cermat membuat daftar segala sesuatu yang perlu mereka bawa. Menghitung jumlah multi-vitamin dan memasukkannya ke dalam wadah berlabel jumlah-hari-tanggal-bulan. Semuanya menempati wadah atau kotak terpisah di bagasinya.
Dan, suatu hari, Indra memutuskan sudah waktunya untuk mendekorasi ulang seluruh rumah.
Berselancar di internet mencari foto-foto interior, Indra menemukan sebuah artikel tentang minimalis dan seorang pria yang telah menyumbangkan hampir seluruh harta miliknya. Ada gambar apartemen pria itu. Ruang kosong terpisah dari pria  yang duduk bersila tenang di atas kasur di lantai.
Indra kemudian memberi tahu Shelly manfaat mempunyai hanya sedikit: pemikiran yang lebih jernih, lebih sedikit gangguan, dan karena dia akan menghabiskan lebih sedikit waktu untuk merapikan, dia akan memiliki lebih banyak waktu untuk fokus pada hal-hal yang penting.