(Cowok dilarang baca!)
Hai young ladies,
Besok malam minggu. Gebetan ngajak kamu ngedet untuk pertama kali?
Kencan pertama biasanya sangat penting karena ini adalah pertama kalinya kalian bertemu dan ngobrol tatap muka satu sama lain.Â
Jika ternyata kamu merasakan dia adalah seseorang yang spesial (pake telor karet gelang dua) dan kamu ingin berlanjut dengan kencan kedua dan seterusnya, berikut ini 6 (enam) kebiasaan yang harus dihindari saat kencan pertama.
1. Memesan makanan terlalu banyak
Jangan ngajak teman atau saudara atau bodyguard. Jangan pesan makanan berlebihan meski kamu kelaparan gara-gara tiga hari belum makan. Ini menunjukkan kamu kurang peduli tentang perasaan cowok. Dia akan mengira kamu hanya peduli apakah dia mampu bayar atau tidak.
2. Bicara berlebihan
Meskipun kencan pertama tujuannya supaya kalian lebih mengenal satu sama lain, cobalah juga untuk tidak terlalu banyak mengungkapkan tentang diri kamu. Simpan beberapa informasi supaya dia ingin tahu lebih banyak tentangmu. Misalnya, jangan buka-bukaan tentang hal yang sangat pribadi, masalah keluarga atau keuangan.
3. Sadar waktu