Padika pun indah bergulir
Janganlah diriku sampai sumarahÂ
Sebab yang kutahu Pancarona  akan hadir
Di hamparan sabana untuk semua panasea
Bimbang tak elok
Diam tak tentu arah
Entah apa yang pupus
Tak kau lihat bilur ditubuhku
Bosan teriak laknat
Ketika geni menyambar
Terus saja kau membacang
Kuyakin semua tampak nirmala
Jalannya tak kau risak
Maka hancur leburlah pandanganmu
Sebab jalan tak lagi rucita
Jangan lagi kau rundung nasibku
Sarayu sejuk mengibas keningku
Hingga terasa kembali bayangan itu
Swastaita hinggap ke kelopak mata
Padika pun indah bergulir
Janganlah diriku sampai sumarahÂ
Sebab yang kutahu Pancarona  akan hadir
Di hamparan sabana untuk semua panasea
(Isk)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H