Selalu ada hikmah dari apa saja yang sedang atau telah terjadi
Kehadiran pandemi tentu saja secara pasti, cukup menguras pikiran dan energi. Terkadang hadir ketakutan yang melahirkan kekhawatiran, lalu secara psikologis mungkin saja kadang merasa terbebani.
Gegara ulah covid19 yang hingga hari ini masih berupaya unjuk gigi, tidak sedikit pribadi yang lebih memilih untuk mengurung diri, atau menekuni rutinitas juga bersosialisasi dengan cara yang lebih mengandalkan koneksi jaringan teknologi terkini.
Begitulah... gegara pandemi yang memang terjadi di era digital saat ini, kemajuan teknologi menjadi salah satu solusi untuk menyikapi dampak buruk pandemi. Cukup berkreatifitas dan beraktifitas di rumah yang tentu saja bisa bikin betah, yang tentunya tidak mengurangi visi misi untuk tetap bisa produktif menjalani setiap edisi hari demi hari.
Finally... meski bernama pandemi yang tentu saja ditakuti, ada saja hikmah tersendiri juga inspirasi, selain hadir visi terkini yang akhirnya bisa menjadi sebuah Trendi karena Pandemi.
"Merk pakaian dalam pria asal Swedia CDLP mengalami peningkatan angka penjualan yang tajam." (Sumber Kompasiana.com)
Itu salah satu contoh nyata gegara pandemi, tentunya menginspirasi. Diimbangi situasi sekarang yang lebih dominan serba daring, tentu saja menyajikan banyak opsi ragam usaha yang bisa dilakukan cukup di rumah saja, yang mungkin dan bisa saja jadi satu wujud Trendi karena Pandemi.
Oh iya, mengenai koleksi masker atau trend penampilan terkini, dengan memakai hoodie atau yang lain sebagainya, saya sih lebih cenderung cukup sederhana. Sebab saya penyuka kaos oblong, paling saya mengoleksi sendiri... bikin tulisan-tulisan untuk kaos yang saya kenakan.
Salah satu contoh untuk tulisan di kaos yang saya kenakan, yang terinspirasi dari pandemi, berbunyi begini... "Pandemi = Pantang demam demi istri". Hehehehe, begitulah.
Satu yang pasti, mari berkreasi yang mungkin saja akan bernilai seni juga bisa menginspirasi. Mengenai Trendi karena Pandemi atau tidaknya, itu akan mengikuti dengan sendirinya, bila memang akan ada kemungkinan banyak orang yang menyukai juga merasa terinspirasi oleh visi dan kreatifitas kita sebagai pribadi.
Tentang Fesyen, setiap pribadi punya sisi yang anggap saja unik dan menarik. Apapun fesyenmu di situasi terkini... tentu saja sesuai pilihanmu, yang akan membuatmu merasa nyaman sekaligus menyehatkanmu. Demi yang tujuannya adalah membuat keadaan dan apa yang dikenakan, dijauhkan dari pandemi terkini yang mungkin saja ingin ikut trendi juga.
Salam Kreatif
Ridwan Ali 18072020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H