Mohon tunggu...
avrilla
avrilla Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

menonton film

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Opini Mahasiswa Terkait Citra Brand Indomie

17 Mei 2023   10:55 Diperbarui: 17 Mei 2023   11:24 1100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Nama: Avrilla Dwi Andhini
NPM: 22010400037
Universitas Muhammadiyah Jakarta
 
Indomie adalah produk mi instan yang diproduksi pada tahun 1970 oleh PT Indofood. Bahan utama indomie yaitu, tepung terigu, minyak nabati, dan bumbu-bumbu seperti garam, bawang putih, bawang merah, cabai, minyak wijen, dan penyedap rasa (MSG).

Awalnya, Indomie hanya beberapa varian rasa. Namun, seiring dengan berkembangnya jaringan distribusi, Indomie mulai menambahkan macam-macam rasa baru yang banyak hingga saat ini.

a.  Citra Brand Indomie

Indomie adalah produk mie instan yang sangat terkenal di Indonesia. Mereka memiliki banyak varian rasa yang sudah pasti banyak disukai orang-orang terutama dikalangan anak-anak dan remaja. Indomie memiliki beberapa keistimewaan ,seperti rasanya yang enak dan gurih, setiap varian memiliki keunikan rasa yang berbeda-beda, cara pembuatannya yang praktis, dan mudah untuk ditemukan dengan harga yang sangat terjangkau.

Selain terkenal di Indonesia, indomie juga dikenal baik dan populer di seluruh dunia. Banyak orang luar negeri yang menyatakan bahwa mereka menyukai rasa mi instan indomie. Hal ini yang membuat indomie menjadi salah satu merek mi instan terbaik di dunia.

b.  Masalah Indomie

Indomie adalah merek mie instan yang sangat sukses di Indonesia dan juga terkenal di seluruh dunia. Namun, kita tidak bisa mengabaikan fakta bahwa ada beberapa kontroversi yang terjadi diseputar Indomie.

Produk mi instan asal Indonesia, Indomie varian Indomie Rasa Ayam Spesial, sempat terjadi permasalahan di negara Taiwan. Departemen Kesehatan Taipen menemukan kandungan etilen oksida (zat pemicu kanker) pada bumbu indomie rasa ayam spesial.

Pada dasarnya, setiap negara memiliki Batas Maksimal Residu (BMR) yang berbeda-beda. Menurut BPOM,  Indonesia sebenarnya telah memiliki aturan terkait Batas Maksimal Residu (BMR) 2-CE, yakni sebesar 85 ppm. Oleh karena itu di indonesia mie instan tersebut aman untuk dikonsumsi karena telah memenuhi persyaratan keamanan.

Selain itu, ada Sebagian orang yang beranggapan bahwa mi instan indomie juga di anggap berbahaya bagi kondisi tubuh untuk dikomsumsi karena adanya bahan pengawet yang terkandung.

c.  Cara Menaikan Citra Brand Indomie

Karena adanya isu tentang ditemukannya zat pemicu kanker pada indomie rasa ayam spesial di Taiwan, menurut saya sebelum produk mi instan tersebut di ekspor, alangkah baiknya jika mi instan tersebut dibedakan dengan cara menyesuaikan bahan atau zat kandungan yang sesuai dengan Batas Maksimal Residu (BMR) di tiap negara.

Mengenai bahan pengawet pada indomie yang dianggap berbahaya, sebaiknya lebih diperhatikan bahan-bahan yang digunakan agar selalu berkualitas tinggi, alami dan sehat sehingga baik untuk dikonsumsi meskipun dijual dengan harga yang relatif murah. Indomie ini juga tidak akan berbahaya apabila kita tidak terlalu sering untuk mengonsumsi nya dalam jumlah yang banyak.

Indomie juga bisa mengeluarkan varian rasa baru yang sedang trend di masa kini. Untuk membuktikan rasa dari varian baru tersebut, alangkah baiknya untuk memberi pengalaman kepada wartawan/media untuk merasakan varian rasa baru itu sehingga mereka akan menulis pengalaman mereka dan menjelaskan bagaimana rasa baru tersebut kepada publik.

Indomie memiliki potensi besar menyelesaikan masalah yang ada, tetapi perusahaan juga perlu berbuat lebih banyak untuk mengatasi beberapa masalah yang mungkin belum terselesaikan. Dengan rebranding dan peningkatan produk yang tepat, Indomie mampu mempertahankan posisinya sebagai salah satu merek mi instan terbaik dunia dengan tetap memperhatikan aspek kesehatan dan lingkungan yang semakin penting bagi konsumen dengan konsumen saat ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun