Mohon tunggu...
Aurelle DeandraArman
Aurelle DeandraArman Mohon Tunggu... Lainnya - XI MIPA 2

Selamat Membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Resensi Novel "Dignitate"

9 Maret 2021   22:05 Diperbarui: 9 Maret 2021   22:20 22131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

'Si Ganteng yang Bengis', itulah julukan yang diberikan pada pemilik nama lengkap Genta Denalfian. Tetapi, Alfi punya satu kekurangan, dia belum pernah pacaran. Belum merasakan pahit dan manisnya jatuh cinta. Hanya Alana Caroline yang mampu menghancurkn pertahanan Alfi. Namun, Alfi terlalu gengsi untuk menyatakan perasaannya pada Alana.

Ada peristiwa tragis yang mengancam nyawa Alana. Selain itu, ada laki-laki lain yang juga menyimpan perasaan seperti apa yang Alfi rasakan kepada Alana. Apakah Alfi masih memiliki kesempatan untuk menyatakan cinta ke Alana?

Ringkasan Isi Buku


Novel ini menceritakan tentang perjalanan cinta Alfi dan Alana. Alfi yang dikenal sebagai laki-laki genius, dingin, dan tampan yang tidak satupun perempuan bisa mendekatinya. Saat Alfi bertemu dengan Alana, perempuan yang baru saja pindah ke sekolah Alfi, semuanya berubah. Namun di tengah-tengah hubungan percintaan mereka, banyak sekali masalah yang berhubungan dengan masa lalu masing-masing yang menjadi penghalang hubungan mereka.

Keunggulan


Buku ini memiliki alur yang menarik dan susah ditebak. Bahasa yang digunakan pun adalah bahasa sehari-hari yang mudah untuk dipahami. Sampul yang digunakan juga menarik, membuat pembaca penasaran dengan tokoh utama dalam buku ini. Banyak pelajaran yang bisa dipetik dari novel ini, tidak hanya tentang percintaan, namun juga tentang keluarga, pendidikan, dan persahabatan.

Kelemahan


Kelemahan dari buku ini adalah masih banyak penggunaan bahasa asing, banyak kata-kata yang salah ketik, banyak penggunaan kata-kata kasar, terlalu banyak adegan kekerasan seperti perkelahian, serta banyak adegan tidak penting yang tidak berkaitan dengan alur cerita.

Rekomendasi


Menurut saya, buku ini dapat dibaca oleh kalangan remaja hingga orang tua karena cerita sangat mudah dipahami. Saya sangat menyarankan buku ini untuk dibaca para remaja, terutama penikmat novel bergenre romansa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun