Mohon tunggu...
Aulya Noersamawati
Aulya Noersamawati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Si letoy

Hanya perempuan biasa yang suka Kpop dan anime

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

7 Siswi yang Menyukai Ayanokouji Kiyotaka

5 Januari 2023   11:40 Diperbarui: 5 Januari 2023   11:49 19085
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(sumber : anime Classroom of the elite)

Meski pendiam dan sulit bergaul sehingga sering dicap 'nolep' oleh para wibu, tapi sebenarnya Ayanokouji memiliki banyak keunggulan lho. Mulai dari penampilannya yang bisa dibilang keren dan tampan, kecerdasan dan kekuatan diatas rata-rata (meski disembunyikan). Ayanokouji juga kerap membantu murid lain yang ada dalam kesulitan. Tak heran deh kalau ada siswi yang jatuh cinta padanya, siapa saja kira-kira sisiwi itu?

Mari simak daftarnya!

1. Sakura Airi.

(Sumber : anime Classroom of the elite)
(Sumber : anime Classroom of the elite)

Sakura adalah orang pertama di sekolah yang menyukai Ayanokouji. Gadis ini memiliki sifat yang sangat pemalu dan sulit bergaul, meski begitu dia memiliki ketertarikan dalam dunia fotografi dan cukup percaya diri di media sosial. Sakura mulai menyukai Ayanokouji setelah ditolong saat hampir dilecehkan oleh seorang pria. 

Diia bahkan memberanikan diri untuk bergabung dengan kelompok belajar Ayanokouji. Sayangnya, perasaan Sakura tidak berbalas. Di kelas dua, Sakura harus diDO dalam ujian suara bulat yang mengharuskan para murid sepakat menyisihkan salah satu dari mereka. Sedihnya lagi, Ayanokouji lah yang menyarankan agar mengeluarkan murid dengan peringkat OAA (Over All Abilities) paling rendah, kebetulan itu adalah Sakura yang lemah di segala bidang mulai dari akademik, fisik, sampai kontribusi sosial.

Tentu saja Sakura sempat terpukul, walau begitu di saat terakhirnya di sekolah, Sakura berterimakasih pada Ayanokouji. Dia tampak lebih percaya diri. Setelah keluar dari sekolah, Sakura menjadi idol yang sukses.

2. Karuizawa Kei.

(sumber : anime Classroom of the elite)
(sumber : anime Classroom of the elite)

Kalau yang ini sudah tidak asing lagi, yup, pacarnya Ayanokouji. 

Sebagai pemimpin para gadis di kelasnya, Karuizawa kerap bersikap dominan dan sedikit berisik ala geng cewek. Di luar dia tampak seperti gadis yang kuat dan ceria, namun di balik itu dia adalah sosok yang rapuh karena pernah menjadi korban bullying. Karuizawa dan Ayanokuji pernah beberapa kali bekerja sama. Karena interaksinya dengan Ayanokouji, Karuizawa sampai diancam dan dibully oleh geng Ryuuen.

Untung saja Ayanokouji datang menyelamatkan, sejak saat itu, Karuizawa mulai menyukai Ayanokouji meski selalu denial pada dirinya sendiri. Karuizawa bahkan memendam perasaannya dan rela menjadi 'mak comblang' ketika tau temannya juga menyukai Ayanokouji, meskipun pada akhirnya gagal setidaknya ini menunjukkan kalau Karuizawa adalah teman yang supportive dan tidak egois.

Beruntungnya Karuizawa, Ayanokouji yang ingin belajar tentang cinta mengajaknya berpacaran saat libur kenaikan kelas dua. Meski tak banyak menunjukkan emosinya, Ayanokouji tampak nyaman dalam berpacaran dengan Karuizawa dan hubungan mereka pun masih bertahan sampai sekarang.

3. Satou Maya.

(Sumber : anime Classroom of the elite)
(Sumber : anime Classroom of the elite)

Satou adalah teman satu geng Karuizawa. Beda dengan Karuizawa yang gengsi mengakui perasaannya, Satou berani berterus terang. Awalnya Satou terpesona pada Ayanokouji saat melihatnya lomba lari melawan ketua OSIS  Manabu. Tanpa babibu, Satou menanyakan status Ayanokouji dan mendekatinya saat belajar bersama. Tak hanya itu, Satou juga meminta bantuan pada Karuizawa untuk merencanakan double date, Ayanokouji dengan Satou, sementara Karuizawa dengan Hirata. Itu semua karena Satou tidak mengetahui kebenaran kalau hubungan Karuizawa dan Hirata hanyalah pura-pura, dia juga tidak tau kalau Karuizawa menyukai Ayanokouji.

Di akhir double date, Satou mengajak Ayanokouji berduaan lalu menyatakan perasaannya. Sayang sekali Ayanokouji menolaknya. Ketika mengetahui Karuizawa telah berpacaran dengan Ayanokouji, Satou sempat kecewa karena merasa Karuizawa menyembunyikan hal itu. Namun pada akhirnya Satou dan Karuizawa berbaikan dan hubungan pertemanan mereka semakin erat.

4. Ichinose Honami.

(Sumber : anime Classroom of the elite)
(Sumber : anime Classroom of the elite)

Gadis yang sangat baik dan penuh aura positif, suka membantu dan selalu mengutamakan orang lain. Itulah Ichinose Honami, pemimpin kelas yang dikenal dengan kekompakannya. Ichinose pernah melalui masa-masa sulit selama sekolah di Koudou Ikusei Senior High School karena persaingan antar kelas yang tidak sehat. Dia pernah terkena rumor buruk dan masa lalunya yang kelam juga terbongkar. Meski telah berterus terang dan meminta maaf, kelas Ichinose mengalami kejatuhan yang menyakitkan. Keutuhan kelas mereka pun sempat goyah. Di titik itulah mental Ichinose semakin lemah.

Di masa suram itu Ayanokouji datang membantu, mulai dari datang berkunjung dan memberikan saran. Bahkan pernah sekali waktu Ayanokouji menemani Ichinose hujan-hujanan. Karena itu, tak heran bila Ichinose akhirnya terbawa perasaan pada Ayanokouji. Dia sempat malu-malu, meski begitu ketika di kapal pesiar saat kelas dua, Ichinose dengan berani berterus terang. Sayangnya, saat itu Ayanokouji telah menjadi kekasih Karuizawa.

5. Shiina Hiyori.

(Sumber : anime Classroom of the elite)
(Sumber : anime Classroom of the elite)

Sebagai murid dari kelas Ryuuen, keberadaan Shiina Hiyori seperti malaikat di tengah neraka. Gadis cantik itu memiliki sifat yang baik, pendiam dan lemah lembut, dia juga siswi yang pintar dan suka membaca buku di perpustakaan. Kebetulan sekali Ayanokouji juga gemar membaca buku. Pertemuan mereka pun tak terelakkan. Mereka menjadi teman baca dan sesekali menghabiskan waktu berdua di perpustakaan. Bahkan Ayanokouji memanggilnya dengan nama kecil, Hiyori.

Shiina memang tidak pernah terang-terangan menyukai Ayanokouji, namun dalam hatinya Shiina merasakan perasaan yang sulit untuk diungkapkan, seperti perasaan yang lembut dan dia juga pernah merasa malu karena membayangkan pertemuannya dengan Ayanokouji terlihat seperti sebuah kencan. Ketika mengetahui Ayanokouji telah berpacaran dengan Karuizawa, Shiina sempat menghindar dan berusaha bersembunyi dari Ayanokouji. Mungkin karena malu. Meski begitu, Shiina berharap mereka akan kembali menghabiskan waktu membaca bersama seperti sebelumnya.

6. Sakayanagi Arisu.

(Sumber : anime Classroom of the elite)
(Sumber : anime Classroom of the elite)

Putri tunggal dari direktur Koudou Ikusei Senior High Scool sekaligus pemimpin kelas A yang tak tergoyahkan. Gadis kecil yang jenius dan licik. Sakayanagi adalah sosok yang tak bisa dipandang remeh sama sekali meski memiliki keterbatasan fisik. Dengan otak dan kekuasaannya, Sakayanagi bisa dengan mudah mengatur siasat untuk mengeluarkan murid dari sekolah. Sakayanagi juga perempuan yang berkelas dan menyukai persaingan. Dia suka melihat orang-orang yang kuat dan memiliki potensi besar untuk menjadi saingannya, contohnya adalah Ayanokouji. 

Fakta mengejutkannya, Sakayanagi sudah mengenal Ayanokouji sejak kecil dan mengetahui kemampuannya. Tak heran selama di Koudou Ikusei Sakayanagi menaruh perhatian lebih pada Ayanokouji. Tidak hanya mengharapkannya sebagai saingan, Sakayanagi juga terlihat memiliki perasaan lain pada Ayanokouji. Bisa dibilang, perasaan Sakayanagi untuk Ayanokouji itu rumit, di satu sisi ingin menjatuhkan, di sisi lain dia terpesona.

7. Kushida Kikyo.

(sumber : anime Classroom of the elite)
(sumber : anime Classroom of the elite)

Salah satu karakter Classroom of the Elite yang paling banyak dibenci karena bermuka dua. Di luar dia tampak baik, ceria, dan polos, namun ternyata dia orang yang licik, memandang rendah, dan penuh kebencian. Tak tanggung-tanggung. Kushida bahkan pernah bertekad untuk mengeluarkan atau DO dua sosok paling penting di kelas yaitu Horikita dan Ayanokouji. 

Meski begitu, Kushida murid yang berguna bagi kelas, dia pintar baik dalam akademik dan fisik, kemampuan berkomunikasinya juga sangat bagus. Oleh karena itu dia tetap dipertahankan oleh Horikita. Ayanokouji juga merasa Kushida berguna bagi kelasnya, dia bahkan masih mau membantu Kushida saat diintimidasi oleh Amasawa.

Dalam volume 8, Ayanokouji mengungkapkan secara terus terang bahwa kelas membutuhkan Kushida, dia juga mengatakan kepribadian asli Kushida membuatnya nyaman. Karena perkataan Ayanokouji, Kushida pun menjadi bingung dan panik, di sisi lain dia juga mulai berdebar-debar. Sangat jelas Kushida mulai jatuh hati, tapi dia masih berusaha menyangkal perasaannya.

.....

Itu dia siswi yang menyukai Ayanokouji sejauh ini. Luar biasa bukan? Mulai dari yang pendiam hingga yang ceria, siswi penting, siswi baik hati, hingga antagonis berhasil diambil hati oleh Ayanokouji. Tak menutup kemungkinan kalau suatu hari daftar ini akan bertambah.

Siapa nih yang jadi jagoan kalian? Karuizawa yang pacar resmi atau gadis lain? Tulis pendapat kalian di kolom komentar ya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun