Mohon tunggu...
Aulia Nabilah Fasya
Aulia Nabilah Fasya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi

suka menulis dan meromantisasikan kehidupan ini ☺️❤️

Selanjutnya

Tutup

Foodie

30th Berjaya, Ini Rahasia Vitasari Bakery Tetap Ramai Pengunjung!

31 Maret 2024   01:41 Diperbarui: 31 Maret 2024   01:52 467
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri
Dokpri
Sejak 1991 hingga kini, Vitasari menjadi bakery shop legendaris dan enak di Bandung lho~

Bandung yang tidak pernah kalah soal kuliner, menghadirkan toko roti yang sudah 30th berjalan dan bercabang dimana-mana.

Walaupun tempatnya tergolong biasa saja, dan nama Vitasari ini pun tidak puitis atau aesthetic, tetapi rasa dan harga nya sangat istimewa luar biasa!

Berikut alasan kenapa Vitasari Bakery tetap bertahan:

  • rasa yang pasti enak dan tidak memakai pengawet
  • harga yang murah dan  rasa yang bervariasi
  • modern, mengikuti jaman untuk tekstur rotinya
  • topping yang royal, tidak pelit 
  • mempunyai cabang 
  • self service 
  • konsisten

Dengan itu, konsumen akan puas dan kembali lagi, lalu merekomendasikannya. 

Karena, dengan rasa dan kesehatan yang terjamin, lalu harga yang ekonomis, juga banyaknya pilihan rasa agar konsumen tidak bosan dan penasaran ingin mencoba varian lainnya, dengan model dan tekstur roti yang modern, isian dan topping yang royal agar konsumen puas, lalu memiliki beberapa cabang agar memudahkan konsumen untuk membelinya juga untuk promosi memperkenalkan toko ini. Dan sistem yang mandiri atau ambil sendiri, menjadikan konsumen merasa bebas memilih dan memikir dengan tenang tanpa merasa ditunggu siapapun. Juga konsisten dengan rasa, harga, dan semua yang sudah dijelaskan diatas. 

Kalau ke Vitasari cobain roti rasa apa dong? Semuanya! hahaha. 

  • Roti kacang merah, 3.700  (highly recommended)
  • Roti pizza ayam pedas 4.000 (highly recommended)
  • Roti jagung keju 4.000 (highly recommended)
  • Roti egg cheese 4.200
  • Roti nagka keju 4.000
  • Roti krim keju 3.700
  • Roti tawar 12.000 (highly recommended)
  • Roti vanilla 3.700
  • Roti keju 3.500
  • Roti sarikaya 3.700
  • Roti cokelat kacang 3.700
  • Roti pizza sosis 4.300
  • Dan roti lainnya.

Dokpri
Dokpri

Selain aneka jenis roti, mereka menjual berbagai macam snack loh!

Dari yang manis, gurih, pedas, dan sangat pedas.. kesukaan orang bandung pisan ini mah. Harganya pun masih ramah di kantong kok, tenang aja. 

Dokpri
Dokpri

Juga, mereka menyediakan makanan khas pasar atau biasa disebut jajanan pasar. 

Yang pasti, rasanya sudah pasti di acungi jempol dan kualitas yang tidak kaleng-kaleng. Lengkap pula!

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Vitasari ada di mana? 

  • Vitasari di Kurdi, kompleks H Kurdi No 47-49, Jalan Moh Toha
  • Vitasari di Buah Batu, seberang domino dan McD
  • Vitasari di Cihapit, samping pasar Cihapit

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Jangan sampai kehabisan yaa!! karena biasanya cepet ludessnyaa.. tapi, karyawan disana sigap cepat langsung isi kembali etalase yang kosong kok. Walaupun buka dari pagi, pada pukul 6 tetapi peminat/pembeli Vitasari Bakery jangan diremehkan, bahkan mereka sampai mengantri di loket pembayaran. Apalagi yang belum pernah cobain bakery ini, rugi besarr!! buruan masukin ke list-to-go kamu, ini destinasi wajib di Bandung! 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun