Banyak perempuan remaja yang menjelajahi internet demi merawat diri dari luar, bahkan mencari tips-tips agar terlihat cantik. Keranjang belanja E-Commerce mereka bahkan didominasi oleh skincare dan juga makeup, namun taukah pembaca bahwa selain kecantikan dari luar, kecantikan dari dalam pun tak kalah penting. Inner beauty atau kecantikan dari dalam mengacu pada kepribadian seseorang yang meliputi cara berpikir dan karakter. Â Kecantikan tak melulu soal fisik karena kecantikan fisik sejatinya akan memudar seiring berjalannya waktu. Ada yang lebih abadi dari itu, yaitu kecantikan dari dalam atau inner beauty. Mungkin kecantikan wajah dapat dirawat menggunakan skincare, lain halnya dengan inner beauty dibutuhkan usaha untuk menjaga hati yang tulus dan inner beauty kita. Inner beauty pun tidak akan memudar seiring waktu karena memang berasal dari dalam diri seseorang.
Berikut adalah alasan mengapa kecantikan dari dalam lebih penting daripada kecantikan dari luar:
1) Inner beauty meningkatkan outer beauty
Dengan kepribadian yang baik kamu akan selalu terlihat cantik dimata orang lain, even though  you're effortless in dressing up.
2) Inner beauty lasts forever
Bertambahnya usia tidak akan menghilangkan kecantikan didalam diri kamu, tidak seperti outer beauty yang bisa saja berkurang seiring berjalannya waktu.
3)Moral compass
Inner beauty bisa membantu kamu membedakan hal yang baik dan buruk di kehidupan sehari hari.
4) Inner beauty tidak dipungut biaya!
Perawatan outer beauty butuh biaya, beda dengan inner beauty yang berada dalam diri, artinya gratis 100%
Ada pula beberapa hal yang memancarkan kecantikan dari dalam, yaitu:
- Kebaikan
- Kelemah-lembutan
- Kesopanan
- Kemurnian
- Kemurahan hati
- Kerendahan hati
- Kejujuran dan komitmen
Bagaimana sih cara memancarkan kecantikan dari dalam diri kita? Berikut caranya!
1) Kenali diri sendiri
Mungkin akan sedikit terdengar konyol ketika seseorang tidak mengenali dirinya sendiri tetapi, hal tersebut wajar dirasakan oleh beberapa orang. Jika dipikirkan kembali pastinya akan ada beberapa pertanyaan yang tak bisa kita jawab sendiri. Dengan mengenali diri sendiri, kita dapat menemukan keindahan dalam diri kita.
2) Ramah kepada semua orang
Pasti awal yang dilihat dari orang lain adalah bagaimana sikap kita berbicara dan bersosialisasi dengan orang lain. Maka dari itu, ramah kepada orang lain adalah langkah yang sangat penting dalam memancarkan inner beauty.
3) Percaya pada diri sendiri
Banyak dari perempuan yang masih kurang percaya dan cinta kepada diri sendiri. padahal ketika kita percaya diri dengan apa yang kita miliki, maka secara tidak langsung self-esteem kita akan membaik
4) Tebarkan senyuman dan aura positif
Ramah kepada orang lain akan kurang terlihat jika kita tidak menebarkan senyuman. Tanpa disadari, diri kita yang selalu tersenyum dapat membuat orang lain merasa nyaman. Kenapa demikian? Karena dengan begitu, orang akan berpikir bahwa kamu adalah orang yang positif dan dapat memberi pengaruh yang baik.
5) Hindari gengsi
Zaman sekarang banyak sekali perempuan yang gengsi dalam berbuat sesuatu. Jika terus menuruti rasa gengsi ingin selalu tampil mempesona di mata semua orang, kamu tidak akan bisa menjadi dirimu sendiri! Hindari juga kebiasaan gengsi untuk mengatakan meminta tolong, serta mengucapkan maaf dan terima kasih, karena ini justru akan membuatmu dipandang sombong oleh orang-orang disekitarmu.
Perempuan yang memiliki kecantikan dari dalam akan menerima adanya perbedaan dan memakluminya bahkan merasa bahwa justru dengan adanya perbedaan mengajarkan untuk saling menghargai. Tidak mudah menerima sebuah perbedaan dan hanya perempuan yang memiliki kebaikan hati saja yang mau berdamai dengan perbedaan, berbaur, dan menjadikannya sesuatu yang lebih baik. Kalian semua cantik dengan porsinya masing-masing, tetaplah berusaha untuk mempercantik diri tak hanya dari luar namun juga dari dalam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H