Mohon tunggu...
Audrey ArthamiraDewi
Audrey ArthamiraDewi Mohon Tunggu... Koki - Chef

Satisfy your soul, not the society.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Tempat Ngopi Vintage di Tengah Kota Jakarta, Bikin Kamu Nostalgia!

29 Juli 2023   15:30 Diperbarui: 29 Juli 2023   15:34 216
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hallo saya Audrey Arthamira Dewi mahasiswa Institut Pariwisata Trisakti jurusan Perhotelan dan saya adalah penerima Beasiswa Unggulan
Kemendikbud tahun 2019

Di tengah maraknya coffee shop dengan konsep industrial dan kekinian, ternyata banyak tempat vintage tersembunyi di tengah-tengah kota jakarta. Konsep untik hirostikal lengkap dengan ornamen-ornamen antik menciptakan atmosfer romantis dan misterius.

Suasana tempo dulu yang klasik membuat para penikmatnya kagum dan tentram. Buat kamu kawula muda yang biasa disebut kaum kalcer, bisa menikmati tempat vintage rekomendasi aku ni! mau tau? berikut tempat-tempat vintage yang buat kamu pecinta suasana klasik!

1. Kampoeng Gallery 

Hidden gem yang terletak di depan staisun Kebayoran ini menyajikan konsep klasik dengan nuansa vintage lewat barang-barang antik dan tempatnya yang nyaman ini menjadi incaran para kaum kalcer. Tidak hanya menjual kopi rumahan yang enak, Kampoeng Gallery pun menjual barang antik mulai dari majalah lama hingga piring hitam tahun 90an. 

Setelah ngopi dan liat barang-barang antik, kamu juga bisa nge-thrift lho! Mulai dari jaket, celana, kemeja bahkan sepatu.  Kampoeng Gallery buka mulai jam 11.00 sampe 23.00 WIB. 

2. Bakoel Koffie

Berdiri sejak tahun 1878, membuat Bakoel Koffie menjadi kedai kopi tertua di Indonesia. Kedai ini sudah memiliki 5 cabak sejak 2010, yakni Cikini, Senopati, Bintaro, Kelapa Gading dan Kuningan.

Suguhan kopi yang enak dan tempat yang nyaman, Bakoel Koffie menjadi salah satu tempat favorite orang untuk sekedar ngopi santai atau bekerja. Tempat ini tutup cukup malam jam 24.00 sehingga cocok untuk kamu yang ingin ngopi dimalam hari.

3. Najo Coffee

Hidden gem yang satu ini juga terkenal karena nasi gudeg nya yang sangat enak. Terletak di kawasan Cempaka Putih, menjadikan Najo Coffee tempat nongkrong anak muda yang suka dengan suasana klasik dan jam operasional yang cukup malam, yakni hingga pukul 02.00 pagi lho! Kopi yang disajikan mulai dari es kopi susu hingga manual brew. 

4. Ngoepi

Tempat klasik yang satu ini menyajikan konsep ngopi ala rumahan dan menyeduh kopi khas nusantara dan kue. Terletak di Cilandak menjadikan tempat ini salah satu tempat hidden gem karena akses masuknya terbilang cukup hidden dari jalan utama. Ngoepi menyedikan buku-buku yang dapat dibaca oleh customer yang datang. Buka mulai dari jam 09.00-21.00.

5. Bossanova

Kedai mungil di daerah Kramat menyajikan konsep yang retro abis. Walaupun tidak begitu besar tapi cukup nyaman untuk berlama-lama disini. Dengan detail-detail unik berasa tempat ini sangat klasik. Menunya belum begitu banyak, tapi menu yang disajikan enak dan unik. Seperti Es Kecombrang Mocktail, dari namanya saja unik ya, penasaran ga? Alamatnya Jl. Kramat Lontar, Jakarta Pusat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun