Mohon tunggu...
Attar Musharih
Attar Musharih Mohon Tunggu... Asisten Pribadi - Attar Musharih

Seorang pengamat bola.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Prediksi & Preview Balapan La-Liga 2015-2016 (Barcelona vs Real Madrid)

10 Mei 2016   15:40 Diperbarui: 10 Mei 2016   15:59 274
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Balapan La-Liga musim 2015-2016 semakin seru dan semakin mendebarkan, apalagi penentuan Liga Spanyol ini masih harus berlanjut dan ditentukan di Jornada 38 (terakhir). Balapan ini tinggal menyisahkan 2 tim yakni Barcelona dan Real Madrid, selain memperebutkan puncak klasemen, El-Barca dan Real Madrid juga rival terbesar di dunia, tentunya kedua klub ini akan melakukan segalanya demi menjuarai Liga Spanyol musim ini skaligus menjaga harga diri masing - masing klub.

Liga Spanyol musim ini benar-benar luar biasa dan menegangkan dari sebelum-sebelumnya, balapan antara kedua tim ini juga luar biasa, produktivitas kedua tim juga sangat fantastis. Barcelona total 109 gol dan hanya 29 kali kebobolan, sedangkan Real Madrid total 108 gol dan 34 kali kebobolan.

Bukan hanya untuk perebutan klasemen, kedua mesin gol antara kedua tim juga bersaing ketat di papan top skor, Luiz Suarez (Barcelona) unggul diatas Ronaldo (Real Madrid) dengan total 37 gol, disusul Ronaldo 33 gol dan Messi 26 gol. Laga pamungkas kedua tim juga akan menentukan segalanya.

Di posisi klasemen sementara, Barcelona Fc memimpin La-Liga 2015-2016 dengan perolehan 88 poin, 28 kali menang, 4 seri dan 5 kalah. Sedangkan pesaing terberatnya, Real Madrid duduk di peringkat 2 dengan perolehan 87 poin, 27 kali menang, 6 kali seri dan 4 kali kalah. Sementara balapan ini, Blaugrana unggul 1 poin, dan laga ke 38 akan menentukan siapa yang layak keluar sebagai juara.

Kesalahan fatal Barcelona

Barcelona pada awalnya diperkirakan akan melenggang muda menuju takhta juara La-liga musim ini. Namun, memasuki bulan April, Barcelona yang sudah unggul jauh dari Atletico Madrid dan Real Madrid, justru terpleset dan berada di ambang kekalahan, Barca menerima 3 kekalahan dari Real Madrid (2-1 El-Clasico), Real Sociedad dan Valencia.

Barcelona juga ditendang oleh Atletico Madrid di Liga Champions (2-1 di Nou Camp) (2-0 di Vicente del Claderon) total agregat: 3-2.

Namun itulah sepakbola, Barcelona juga adalah manusia biasa yang kadangkala melakukan kesalahan, Mungkin saja jika Barcelona tidak terpleset mungkin El-Barca sudah mengunci gelar, namun El-Barca tetap optimis menyongsong final La-liga di Jornada ke 38 ini (terakhir).

Pendapat punggawa El-Barca

Pique: "Kami cuma manusia," ucap bek Barca Gerard Pique seperti dikutip AS.com. "Keraguan cuma mulai muncul ke permukaan ketika kami mulai kesulitan menang setelah melewati sebuah rentetan kemenangan. Tapi kami akan berjuang sekuat tenaga pada hari Sabtu, yakin dengan kualitas dan bakat yang kami punya. "Sekarang kami sudah mulai kembali menikmati permainan sepakbola kami sendiri," tegasnya. (Detik)

Jornada 38

Dalam jornada 37, El-Barca sang pemimpin klasemen berhasil melibas lawannya yakni Espanyol dengan skor 5-0. Laga yang bertajuk derbi katalan ini berakhir dengan skor 5-0 untuk Barca , masing-masing dicetak oleh Messi , Suarez (2X), Rafinha dan Neymar. Barcelona sudah semakin dekat takhta juara. Selain itu Real Madrid juga berhasil mengalahkan lawannya dengan skor tipis 3-2, dan geser peringkat, 2 Atletico Madrid yang dikalahkan oleh tim terdegradasi Levante dengan skor 2-1.

Di final laga ini El-Barca sang pemimpin klasemen akan berjumpa Granada dan Real Madrid akan berjumpa dengan Deportivo La-Coruna. Yah Barca dan Real Madrid cukup beruntung karena bertemu dengan tim medioker bukan dengan tim papan atas, namun kedua tim tetap harus berhati-hati dan tidak boleh gegabah.

Dengan selisih 1 poin, jika Barcelona menang dan Real Madrid terpleset maka El-Barca akan juara La-Liga, namun jika Real Madrid menang dan Barcelona terpleset maka Real berhak angkat trofi musim ini. Jika kedua tim sama-sama meraih draw, kalah atau menang , maka Barcelona akan keluar sebagai juara.

Di sisi lain Barca memang lebih nyaman dan diunggulkan di final La-Liga ini, namun Real Madrid akan kerahkan seluruh kemampuan dan bermain mati-matian. El-Barca memang bangkit dari dari keterpuurukan inilah yang menjadi pr bagi Enrique, Barcelona harus bermain tenang melawan Granada dan tidak mengulangi kesalahan fatalnya.

"Granada sudah aman? Saya tidak mau mempercayai itu dan kami akan mencoba meraih tujuan kami lewat permainan di lapangan," ujar Enrique seperti dilansir Soccerway.

"Bermain di kandang lawan selalu jadi handicap tersendiri, ada beberapa hal yang tidak bisa Anda terka. Dengan ini (kemenangan atas Espanyol, red) kami hanya membuat satu langkah kecil."

"Akan ada tensi mengingat kini tinggal satu pertandingan lagi untuk menentukan siapa yang jadi juara. Real Madrid juga akan menghadapi situasi yang sama seperti kami," kata Enrique. (Detik)

Kebangkitan El-Barca memang sangat tepat, kini kedua tim akan melakoni laga penentuan dan 1 langkah lagi menuju La-liga musim ini, disini yang palin penting hanyalah dewi fortuna, skill individual bukan lagi hal utama, untuk memenangkan Liga Spanyol dibutuhkan rasa kerja sama tim dan kekompakan tim.

Prediksi Jornada ke 38

Sulit rasanya jika Barcelona akan terpleset melawan Granada, mengingat pertemuan pertama antara Barcelona dan Granada di La-liga berhasil dimenangkan oleh Barcelona dengan skor 4-0, dan kini juga kondisi El-Barca memanas dan telah menemukan performa terbaiknya, tentunya laga jornada 38 akan jadi milik Barca.

Performa Barca juga fantastis dan tidak terhentikan, terbukti 4 laga terakhir Barcelona mencetak 21 gol dan tidak kebobolan gol samaskali, on fire nya MSN terutama Suarez , dan juga El-Barca sampai sejauh ini terus dalam penampilan Barca selalu luar biasa. Kendati seperti itu, Real Madrid mungkin saja juara jika Granada berhasil jegal Barca.

Namun prediksi sy kali ini, Barcelona akan keluar lagi sebagai juara La-liga sebab El-Barca sedang dalam keadaan on fire, 4 laga belum kebobolan sama-skali, dan Suarez juga tentunya akan tampil menggila untuk memenangkan pichici tahun ini.
 MSN akan tampil mati-matian, tentunya seluruh punggawa Barcelona akan tampil mati-matian juga demi juara La-liga.

Sedangkan Real Madrid yang akan bersua melawan Deportivo la coruna tentunya juga akan meraih kemenangan mungkin dengan selisih skor tipis atau 2 gol, mengingat Real Madrid juga dalam keadaan stabil.

Prediksi Jawara La-liga 2015-2016

Barcelona 55% Real Madrid 45 %

Prediksi Barcelona vs Granada :
Barcelona akan menang minimal selisih 2 gol atau 3 gol.

Prediksi Real Madrid vs Deportivo la coruna :
Real Madrid jga akan menang dengan selisih 1 atau 2 gol.

Balapan ini tentunya akan semakin mendebarkan , meski Barcelona sedikit diuntungkan, namun mungkin saja dewi fortuna tidak berpihak kepada Barcelona yang sedang on fire, dan atau justru sebaliknya.

Selain La-liga Barcelona dan Real Madrid masih harus bertarung di kompetisi lainnya. Barcelona haru mempersiapkan mental menghadapi Sevilla di final Copa del rey, sedangkan Real Madrid melawan Atletico Madrid di final Liga Champions 2015-2016.

Balapan ini juga rasanya akan semakin mendebarkan dan hidup mati bagi kedua tim, mengingat kedua tim ini merupakan rival terbesar di Spanyol dan di seluruh dunia.
 Layak ditunggu pertarungan mati-matian kedua tim di jornada ke 38 atau final La-liga 2015-2016.

Salam olahraga
Makassar 10 Mei 2016

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun