Yang membedakan dari landasan dan azas pendidikan, landasan adalah dasar yang menjadi pijakan untuk memulai sesuatu perbuatan sedangkan azas adalah dasar yang menjadi tumpuan dalam berpendapat ataupun berfikir yang kemudian berpengaruh pada keputusan keputusan yang akan diambil. Kita sebagai pelajar haruslah berlandas dan berasas sesuai dengan landasan dan azas- azas pendidikan, agar kita memiliki pedoman dan dasar yang menjadi pijakan dalam berbuat sesuatu serta dasar yang menjadi tumpuan dalam berfikir dalam diri kita, karena bagimanapun landasan dan azas merupakan salah satu pilar utama terhadap perkembangan manusia. Dan jika kita tidak berlandas dan berazas bagaimana tujuan pendidkan yang dicita- citakan bangsa, dan bagaimana kondisi pelajar yang akan menjadi penerus bangsa, maka tujuan pendidikan tidak akan terarah dengan baik dan kita tidak memiliki pedoman dalam berpendidikan. Oleh sebab itu marilah kita bersama- sama belajar dengan berlandas dan berazas sesuai dengan landasan dan azas pendidikan agar kita dapat memajukan negara kita serta menjadi penerus bangsa yang semakin cerdas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H