Jjim sendiri memiliki arti makanan yang cara membuatnya dengan direbus atau di kukus. Jjim ini merupakan hidangan berbahan daging,ikan, atau ayam lalu di variasikan dengan berbagai macam sayuran hingga menjadi Galbi Jjim atau Iga Sapi yang direbus. Biasanya, hidangan ini menjadi hidangan utama.
Empat, Sura.
Sura merupakan hidangan mangkuk utama yang berisi nasi dan biji-bijian. Ada 2 jenis Sura, yakni Sura Putih dan Sura Merah. Sura Putih merupakan beras yang ditanak tanpa ada tambahan apapu, sedangkan untuk Sura Merah adalah beras yang ditanak dengan campuran air kacang merah.
Lima, Saengchae.
Saengchae merupakan sebuah salad yang diberi bumbu cabari, garam, bawang putih, dan bawang merah. Bahan utama dari hidangan ini adalah lobak korea dengan cita rasa manis, renyah, dan juicy.
Enam, Hoe.
Hidangan ini berupa irisan tipis dari ikan atau daging Sapi. Hoe atau jika dibaca menjadi Hei atau ei pendek biasanya dihidangkan dengan diberi campuran cuka yang ditambahkan sebagai menciptakan rasa yang asin.
Tujuh, Sinseollo.
Arti dari Sinseollo adalah sebuah mangku atau panci. Nah di dalam Sinseollo ini terdapat berbagai macam jenis makanan, seperti daging, ikan, ataupun sayuran yang dimana akan dimakan secara bersamaan dengan kuah kaldu.
Delapan, Gujeolpan.Â
Gujeolpan memiliki arti piring yang terbagi Sembilan  merupakan hidangan yang terdiri dari beberapa sayuran dan dan daging yang dijadikan satu dalam lapisan sebuah penekuk. Biasanya hidangan  ini disajikan pada saat sebuah perayaan, sepeti pernikahan.