Mohon tunggu...
Brigitta Putri Atika
Brigitta Putri Atika Mohon Tunggu... Guru - ideku

today is a gift

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Jadi Guru? Why Not?

19 Juli 2020   20:54 Diperbarui: 19 Juli 2020   20:50 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Banyak yang bilang "Guru adalah Pahlawan Tanpa Tanda Jasa" Ya kalau dipikir-pikir memang betul, guru adalah tonggak untuk mencerdaskan anak bangsa dan membantu memajukan bangsa dengan menciptakan anak-anak generasi penerus yang cerdas dan memiliki keahlian. Namun, saat ini profesi guru hanya dilirik oleh segelintir orang saja, karena penghasilan sebagai guru yang tidak seberapa dibandingkan dengan yang bekerja di kantor atau perusahaan-perusahaan. 

Oleh sebab itu, menjadi guru itu pilihan dan benar-benar membutuhkan komitmen yang kuat. Kenapa? karena guru itu harus mengajar di depan murid yang notabennya adalah anak orang lain yang harus kita didik. 

Guru harus memberikan contoh-contoh dan pengajaran yang baik pula kepada para muridnya untuk menghasilkan murid-murid yang baik secara akademik dan karakter. Tantangan yang cukup berat namun penghasilan ya hanya tidak terlalu besar, jika tidak memiliki komitmen bagaimana bisa kuat untuk menjadi seorang guru yang siap mendidik anak-anak? 

Susah? Iya memang susah.

karena guru harus memiliki banyak topeng, dimana ketika guru ada masalah keluarga ataupun masalah pribadi lainnya, mereka harus tetap tegar, tersenyum, ceria dan sepenuh hati mengajar para murid di sekolah. Tapi, menjadi seorang guru itu memang berat tapi juga asyik lho..terlebih saat ini dimasa pandemic ini hampir semua guru di seluruh Indonesia bahkan dunia, maybe, dihadapkan tantangan baru, yaitu mengajar secara online! Berat? Susah? memang berat dan susah harus mengajar online, kenapa? 

karena guru baik yang muda ataupun yang tua harus bisa menggunakan teknologi terkini untuk membuat pembelajaran daring dan harus tetap memastikan murid-muridnya dapat memahami apa yang disampaikan dalam pembelajaran daring ini. Dan berikut suka duka menjadi seorang guru.

1. Memiliki banyak relasi

Menjadi seorang guru atau pendidik, tentunya kita akan berhubungan dengan banyak murid dan juga orang tua murid, dan hal itu merupakan hal yang baik karena akan menambahkan relasi bagi seorang guru. 

2. Menghadapi hal-hal lucu dengan para murid

Banyak hal lucu yang akan terjadi di kelas, hal ini akan dialami bagi guru TK, SD, SMP, SMA maupun perguruan tinggi. Terlebih anak-anak play group hingga SD, mereka sering kali melakukan hal lucu seperti memberikan hadiah kepada guru, memberikan perhatian kepada guru dengan hal-hal yang lucu dan lain sebagainya. Bagi guru SMP dan SMA hal lucu yang akan mereka jumpai adalah ketika si murid mulai curhat menganai masalah pribadi mereka, terlebih mengenai masalah cinta mereka yang complicated. 

3. Awet muda

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun