Mohon tunggu...
Atika Maulidayanti
Atika Maulidayanti Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Saya seorang pegawai di salah satu anak perusahaan swasta di jakarta

Hobi baru saya menulis, dan membaca, serta menonton film. Ternyata menulis itu menyenangkan.

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Hobi konten kreator hasilkan "Cuan"

12 Mei 2023   06:07 Diperbarui: 12 Mei 2023   20:09 151
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap individu mempunyai minat yang berbeda. Terdapat banyak aktivitas yang dapat dilakukan untuk mencapai kesenangan tersendiri pribadi seseorang. 

Semenjak PPKM dahulu berlangsung mengakibatkan setiap ormag wajib memutar otak mereka untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

Banyak yang kehilangan pekerjaan saat perusahan-perusahaan, baik perusahaan skala besar sampai perusahaan skala kecil terhimpit biaya operasional yang meningkat sedangkan daya beli masyarakat semakin menurun. 

Keterbatasan dalam beraktivitas dalam sehari-hari mengakibatkan individu di masyarakat harus berpikir kreatif untuk beraktivitas di dalam ruangan namun  dapat menghasilkan pundi-pundi "cuan" bagi mereka. 

Salah satu cara mereka bertahan dalam situasi tersebut adalah dengan memanfaatkan hobi mereka. Hobi yang relevan dalam kondisi tersebut adalah hobi menjadi konten kreator. Selain dapat melepaskan penat saat aktivitas dobatasi, juga dapat menghasilkan cuan yang cukup dalma menopang kehidupan mereka. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI, 2008) konten kreator terdiri dari dua kata yaitu konten dan kreator. Konten adalah informasi yang tersedia melalui media atau produk elektronik. Kreator adalah pencipta atau pencetus gagasan. Jadi dapat disimpulkan bahwa konten kreator adalah seseorang yang menciptakan sebuah informasi melalui media atau produk elektronik. 

Setelah dilihat dan dijalankan oleh beberapa orang, pendapatan yang dihasilkan oleh seorang konten kreator sangat besar. Sehingga banyak individu, yang sebelumnya konten kreator hanya sebagai hobi, saat ini banyak yang beralih menjadi pekerjaan tetap. Individu yang tidak pernah melirik pekerjaan ini pun banyak yang banting stir menjadi konten kreator. 

Pendapatan seorang konten kreator itu berkisar antara 4-10 juta per bulan nya. Itu tergantung kebijakan masing-masing perusahaan, atau tergantung seberapa menariknya konten yang dibuat pada platform media sosial yang ada. 

Konten apa saja sih yang menarik untuk dijadikan materi seorang konten kreator? Yang pasti konten tersebut harus konten yang sedang viral, dan menjadi tranding topik di masyarakat. Biasanya konten yg sangat sering dilihat adalah konten kehidupan sehari-hari seorang selebritas. Dimana sebagai public figure pasti kehidupan sehari-hari mereka menjadi suatu suguhan yang sangat menarik. Karena masyarakat Indonesia termasuk masyarakat yang "melek" akan gosip atau berita-berita terkait selebritas tanah air. Namun, kehidupan sehari-hari kita pun menjadi topik materi menarik bagi masyarakat untuk di tonton. Misal konten seseorang yang sedang makan dengan cara yang berbeda saja pasti banyak yang melihat. Seperti makan mukbang yang biasa dan sudah banyak seseorang mengonten materi tersebut. So, jangan takut kalian kehabisan materi jika mau beralih profesi menjadi seorang konten kreator. 

Salah satu senjata wajib seorang konten kreator selain materi yang akan disanikan adalah lancar nya koneksi internet di tempat individu tersebut berkonten untuk di upload ke platform medsos yang dituju. 

IndiHome (Indonesia Digital Home) adalah salah satu produk internet provider dari PT Telkom Indonesia Tbk berupa paket layanan komunikasi dan data seperti telepon rumah, internet, dan layanan televisi interaktif (Wikipedia.com). Selain itu merupakan salah satu platform atau media yang memberikan koneksi jaringan internet yang stabil dalam berkonten. Kecepatan koneksi dari perangkat indihome yang mencapai 300 mbps ini yang menunjang stabilnya koneksi internet dari IndiHome. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun