Mohon tunggu...
Athiyyah Nur Roihanah
Athiyyah Nur Roihanah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Majalah Sastra Horison dan Peranannya

8 April 2022   15:49 Diperbarui: 18 April 2022   10:02 3035
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber ilustrasi: www.republika.co.id

Majalah Horison memuat keinginan pengarang-pengarang tersebut dengan sisipan Kakilangit. Kakilangit merupakan lembaran khusus untuk siswa pesantren seluruh Indonesia, Sekolah Menengah Umum, serta Madrasah Aliyah dengan tujuan untuk menumbuhkan serta meningkatkan penghargaan sastra di kalangan remaja yang terpelajar.

 Dengan sisipan Kakilangit tersebut, majalah Horison yang awalnya hanya tercetak kira-kira 3000 eksemplar, pada tahun 1997 terdapat peningkatan tirasnya menjadi 12.500.

Menurut Salim Said (1997) yang merupakan seorang budayawan beliau mengungkapkan bahwa Kakilangit merupakan risiko Horison yang harus menyesuaikan diri dengan perubahan zaman, bahkan sebenarnya sisipan tersebut telah menurunkan derajat dan wibawa majalah Horison sebagai majalah sastra Indonesia garda depan. 

Pengarang terkemuka Danarto, dikutip M. Subarkah (1997), juga mengatakan harapannya kepada pemerintah agar membeli saham majalah Horison sehingga terjaminlah kelangsungan hidupnya.

Jadi dapat disimpulkan bahwasanya majalah Horison merupakan majalah yang eksklusif berisikan karya sastra di Indonesia. Cakrawala" atau "kaki langit" merupakan arti dari kata Horison. Majalah ini terbit pada bulan Juli tahun 1966. Peranan majalah sastra Horison adalah untuk mendorong masyarakat agar meninggalkan ruang sempit yang telah membelenggu jiwa masyarakat Indonesia selama puluhan tahun sehingga mendapatkan kehidupan baru yang segar dan terlepas dari kekuasaan yang monolitik, kemudian majalah Horison juga berperan sebagai pengingat masyarakat bahwasanya sastra memiliki peranan yang vital yaitu sebagai perangsang kreativitas pemikiran masyarakat, baik individu atau antarbangsa. Majalah Horison juga berperan sebagai sarana untuk menumbuhkan serta meningkatkan penghargaan sastra di kalangan remaja yang terpelajar. Karena pada waktu itu majalah Horison memiliki sisipan Kakilangit. Kakilangit merupakan lembaran khusus untuk siswa pesantren seluruh Indonesia, Sekolah Menengah Umum, serta Madrasah Aliyah.  Visi dari majalah Horison itu sendiri adalah mengembalikan krisis budaya yang terjadi selama belasan tahun dengan harapan agar tumbuh semangat baru untuk memperjuangkan demokrasi dan martabat manusia Indonesia. Di awal penerbitan Majalah Horison, majalah ini juga sangat mendapatkan sambutan yang hangat serta positif, baik itu dari pengarang lama yang sudah terkenal atau pengarang baru yang baru saja memulai karirnya di dunia kesusastraan.

DAFTAR PUSTAKA

K.S, Yudiono. Pengantar Sejarah Sastra Indonesia. Jakarta: PT. Grasindo. 2010.

           

           

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun