Mohon tunggu...
Asyfahani Nurfadilah
Asyfahani Nurfadilah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

If you never try you never knew

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Metode Penelitian dalam Karya Ilmiah

30 Oktober 2023   08:45 Diperbarui: 30 Oktober 2023   08:57 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Metode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.(Sugiyono: 2013: 2). Berdasarkan hal tersebut terdapat empat kata kunci yang perlu diperhatikan yaitu, cara ilmiah, data, tujuan, dan kegunaan. Metode ilmiah atau disebut juga metode penelitian adalah prosedur atau langkah-langkah sistematis dalam mendapatkan pengetahuan. Langkah-langkah sistematis tersebut meliputi (Rahmadi: 2011: 1):

(1) Mengidentifikasi dan Merumuskan masalah,

(2) Menyusun kerangka Pemikiran,

(3) Merumuskan Hipotesis,

(4) Menguji hipotesis, dan

(5) Menarik kesimpulan.

Dengan kata lain, metode ilmiah adalah cara memperoleh dan. menyususun pengetahuan. Beda Pengetahuan dan Ilmu Pengetahuan terletak pada "Pengetahuan adalah bahan limu, dan baru bisa menjawab tentang apa, sedangkan Ilmu Pengetahuan menjawab tentang mengapa suatu kenyataan atau kejadian. Jadi, Umu pengetahuan merupakan sekumpulan pengetahuan dalam bidang tertentu yang disusun secara sistematis, menggunakan metode keilmuan. dapat dipelajari dan diajarkan, dan memiliki nilai guna tertentu. 

Adapun cara berfikir kritis berarti kegiatan penelitian yang didasarkan pada ciri-ciri keilmuan, yaitu rasional, empiris, dan sistematis. Rasional berarti kegiatan penelitian itu dilakukan dengan cara-cara yang masuk akal, sehingga terjangkau oleh penalaran manusia. Empiris berarti cara-cara yang dilakukan itu dapat diamati oleh indera manusia, sehingga orang lain dapat mengamati dan mengetahui cara-cara yang digunakan (Sugiyono: 2013: 2). Untuk mendapatkan hasil penelitian yang baik dan benar, maka harus memakai metode penelitian yang jelas. Selain itu, harus mengacu pada serangkaian langkah dan pendekatan yang sistematis untuk melakukan penelitian.

Selain itu sebuah penelitian juga harus didasarkan dengan kebenaran ilmiah. Yang dimaksud Kebenaran ilmiah adalah pengetahuan yang didasarkan pada bukti empiris, metode penelitian yang teruji, dan kesepakatan ilmiah yang bisa berubah seiring waktu sejalan dengan penemuan baru dan pengembangan ilmu pengetahuan. Konsep ini tidak bersifat mutlak dan tetap terbuka terhadap revisi serta perbaikan seiring perkembangan ilmu pengetahuan. Adapun sumber kebenaran dalam penelitian itu berasal dari metode yang digunakan untuk mengumpulkan data dan menganalisis data serta validasi oleh komunitas ilmiah. Valid menunjukan derajat ketepatan dan Antara data yang sesungguhnya terjadi pada objek dengan data yang dapat dikumpulkan oleh peneliti (Sugiyono: 2013: 2)

Jenis jenis metodologi penelitian

Telah dikemukakan diatas bahwa penelitian ilmiah merupakan suatu kegiatan sistematis, logis, dan objektif dalam mencari informasi untuk memecahkan masalah atau menemukan jawaban terhadap suatu pertanyaan. Berhubung karena pola dan tingkat kehidupan anggota masyarakat berbeda-beda, baik dilihat dari segi masalah yang dihadapi maupun bentuk informasi yang akan dikumpul- kan, maka jenis dan cara penyelidikan yang digunakan bervariasi pula sesuai dengan harapan peneliti.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun