Sebagian orang, banyak yang belum mengetahui bahwa buah naga (Inggris: pitaya) merupakan buah dari beberapa jenis kaktus dari marga Hylocereus dan Selenicereus. Buah ini berasal dari Meksiko, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Dan Hylocereus hanya mekar pada malam hari.
Jenis-jenis buah naga yakni,
- Hylocereus undatus, yang buahnya berwarna merah dengan daging buah putih
- Hylocereus polyrhizus, yang buahnya berwarna merah muda dengan daging buah merah
- Selenicereus megalanthus dengan kulit buah kuning dan daging buah putih
- Hylocereus costaricensis, buah naga dengan warna buah yang sangat merah
Manusia di zaman modern seperti sekarang, berlomba-lomba untuk mempercantik penampilannya. Karena penampilan dianggap sebagai salah satu hal penting terutama bagi kaum hawa. Tak jarang, banyak wanita masa kini yang menggunakan segala cara agar dapat menarik lawan jenisnya. Ada yang menggunakan cara alami agar tetap cantik namun, tak sedikit pula yang menggunakan cara ekstrim seperti operasi atau hal-hal yang dapat menimbulkan efek samping.
Dibalik penampilannya yang ‘seram’ ternyata buah ini terdapat banyak khasiat yang terkandung untuk mempercantik diri kita. Yuk kita lihat, apa aja sih manfaat untuk tubuh kita jika mengonsumsi buah ini?
1. Mempercantik penampilan
Dengan kandungan vitamin C nya yang tinggi, buah naga merah membantu menjaga kesehatan kulit, bahkan buah dan kulitnya juga bisa digunakan sebagai bahan lulur.
2. Menghilangkan Jerawat
Masalah yang satu ini biasanya banyak di alami oleh anak muda yang sedang puber. Ya Jerawat bisa sangat mengganggu penampilan dan menimbulkan ketidak percayaan diri. Di dalam buah naga ternyata juga mengandung banyak vitamin. Salah satu vitamin yang ada di buah naga berfungsi untuk menjaga kesehatan pada kulit. Jerawat juga bisa dihilangkan dengan buah naga. Caranya sangatlah muda anda cuma tinggal beli buah naga kupas dan dibuat masker wajah.
3. Membantu Melembabkan Kulit
Kulit kita membutuhkan vitamin yang tinggi agar tetap lembab dan tidak kering. Vitamin yang diperlukan kulit tersebut sudah tersedia di dalam buah naga. Sehingga kamu cukup mengkonsumsi buah ini jika menginginkan kulit lembab dan tidak kering.
4. Merawat Kesehatan Mata
Karena beta-Karoten yang terkandung dalam buah naga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata.
5. Menjaga Kesehatan Pada Gigi
Untuk mendapatkan kesehatan untuk gigi bisa dengan memenuhi kebutuhan kalsium dan juga zat besi yang ada di dalam tubuh manusia. Buah naga mengandung banyak sekali zat besi dan kalsium yang bermanfaat untuk merawat kesehatan pada gigi manusia. Oleh sebab itu, makanlah buah naga dengan rutin untuk menjaga kesehatan gigi agar tetap terjaga. Dengan gigi yang sehat anda pun akan nyaman ketika makan dan senyuman anda pun akan terlihat sempurna.
6. Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan
Untuk kamu yang sudah mencoba berbagai hal, mulai dari metode sampai makanan yang bisa menurunkan berat badan, tetapi masih belum menghasilkan dampak yang memuaskan, ada baiknya saran saya adalah mulailah untuk menyiapkan buah naga. Nah, salah satu cara untuk menurunkan berat badan yang efektif adalah dengan cara memperbaiki pola hidup sehat dan mencukupi kebutuhan perut sesuai dengan takaran dan makanan yang kaya akan serat, rendah kalori, dan makanan yang tidak membuat perut menjadi lebih melar,Â
contohnya adalah junkfood. Dengan cara mengkonsumsi buah naga, tentunya kamu akan menambah kemungkinan kamu supaya lebih maksimal dalam program diet yang kamu jalankan. Kenapa? Karena buah yang satu ini memiliki kandungan serat alami yang tinggi, serta juga mengandung banyak sekali unsur air yang dapat membuat pencernaan kamu menjadi lancar loh.
7. Mencegah Penuaan Dini
Perkembangan teknologi dan komunikasi memang sangat berdampak baik untuk manusia. Tetapi seiring berkemabngnya zaman, bumi kita yang kita tempati saat ini juga semakin kotor akibat dampak dari polusi yang banyak disebabkan oleh efek teknologi. Alahasil, lingkungan dan udara di sekitar kita menjadi jauh lebih kotor apabila dibandingkan dengan zaman dahulu. Nah, dampaknya kalau kita sering menghirup udara yang sudah terkontaminasi oleh polusi, maka kita juga jauh lebih berpotensi terkena dampak penuaan dini yang jauh cepat dari yang seharusnya.Â
Solusinya adalah, mencoba sebisa mungkin untuk menerapkan pola hidup sehat pada diri sendiri maupun keluarga. Selain itu, kamu juga memerlukan zat antioksidan alami yang dapat mengurangi, atau bahkan mencegah dampak dari penuaan dini ini, cara untuk mendapatkannya adalah melalu buah naga, karena buah yang satu ini memiliki antioksidan yang sangat tinggi.
Selain memiliki rasa yang enak, buah yang satu ini ternyata kaya akan nutrisi yang baik untuk tubuh. Dalam satu buah naga biasanya mengandung berbagai nutrisi seperti: Mineral, serat, protein, fosfor, magnesium, kalsium, vitamin C, zat besi dan masih banyak nutrisi lainnya.
Nah, tunggu apalagi? Mulai sekarang marilah mengonsumsi buah naga yang kaya akan manfaat. Bukan hanya dapat merawat serta mempercantik tubuh kita. Tetapi tubuh kita juga mendapatkan manfaat untuk kesehatan dan mencegah dari berbagai penyakit.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H