Dalam era di gital saat ini, Pendidikan merupakan hal yang sangat penting untuk memajukan dan mengembangkan kualitas pendidikan dan menariknya peserta didik.Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, kecerdasan.
Inovasi pendidikan adalah suatu perubahan yang baru, dan kualitatif berbeda dari hal (yang ada sebelumnya), serta sengaja diusahakan untuk meningkatkan kemampuan guna mencapai tujuan tertentu dalam pendidikan. Tegasnya inovasi pendidikan adalah inovasi (pembaruan) dalam bidang pendidikan atau inovasi yang dilakukan untuk memecahkan masalah-masalah pendidikan, inovasi pendidikan merupakan suatu ide, barang, metode yang dirasakan atau diamati sebagai hal baru bagi seseorang atau kelompok orang (masyarakat) baik berupa hasil invensi (yang baru) atau discovery (mengubah yg lama) yang digunakan untuk mencapai tujuan pendidikan atau memecahkan masalah-masalah pendidikan.
 Di era di gital saat ini dan informasi ini penggunaan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi (TI) menjadi sebuah kebutuhan dan tuntutan namun dalam implementasinya bukanlah merupakan hal yang mudah. Dalam menggunakan media tersebut harus memperhatikan beberapa teknik agar media yang dipergunakan itu dapat dimanfaatkan dengan maksimal dan tidak menyimpang dari tujuan media tersebut.(Muhson, 2010: 7) Inovasi pendidikan di era digital telah membawa transformasi yang sangat penting dalam cara kita mengakses dan mengolah informasi. Salah satu keuntungan utama dari inovasi ini adalah peningkatan aksesibilitas pendidikan. Dengan adanya platform pembelajaran online, siswa di seluruh dunia dapat mengakses sumber daya yang sebelumnya terbatas. "Teknologi pendidikan tidak hanya mengubah cara kita mengajar dan belajar, tetapi juga bagaimana kita memahami proses pendidikan itu sendiri".( Selwyn 2016 ). Ini menunjukkan bahwa teknologi memberikan perspektif baru dalam pendidikan, memfasilitasi metode pengajaran yang lebih interaktif dan adaptif.
Namun, tantangan tetap ada, seperti kesenjangan digital yang dapat memperburuk ketidaksetaraan dalam akses pendidikan. Menurut Warschauer (2003), "Akses teknologi tidak menjamin akses ke pendidikan berkualitas." Ini menekankan pentingnya bukan hanya menyediakan teknologi, tetapi juga memastikan bahwa semua siswa memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas.
Secara keseluruhan, inovasi pendidikan di era digital memiliki potensi besar untuk memperbaiki sistem pendidikan, tetapi juga memerlukan perhatian terhadap isu-isu kesetaraan dan kualitas.
Daftar PustakaÂ
Muhson, A. (2010). Pengembangan media pembelajaran berbasis teknologi informasi. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia, 8(2)
Selwyn, N. (2016). Education and Technology: Key Issues and Debates. London: Bloomsbury.
Warschauer, M. (2003). Technology and Social Inclusion: Rethinking the Digital Divide. Cambridge: MIT Pres
Hafizhah, Z. (2021). Inovasi Pendidikan Era Revolusi Industri 4.0.
Abd Rahman, B. P., Munandar, S. A., Fitriani, A., Karlina, Y., & Yumriani, Y. (2022). Pengertian pendidikan, ilmu pendidikan dan unsur-unsur pendidikan. Al-Urwatul Wutsqa: Kajian Pendidikan Islam, 2(1), 1-8.