Mohon tunggu...
Asita Suryanto
Asita Suryanto Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Traveler

Koresponden Kompas di Jatim (1983-1986) Wartawan Tabloid Nova (1986- 1989) Peneliti Litbang Kompas (1990-2002) Penulis buku travel (2010-sekarang)

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Manfaat Tanaman dari Pekarangan Rumah

28 Maret 2019   14:36 Diperbarui: 28 Maret 2019   15:49 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memasak dari hasil kebun sendiri tentu berbeda rasanya dengan bahan dari belanja di pasar. Apalagi kalau kita sendiri yang memetik bahannya. Ternyata bunga telang banyak manfaatnya bisa untuk pewarna makanan, teh herbal, dan lalapan.

Setiap bulan komunitas Kebaya, Buku dan Kopi melakukan acara sharing berbagai disiplin ilmu.

Tema bulan ini adalah Pekarangan sebagai Sumber Pangan, Sabtu, 23 Maret 2019 di Yayasan Kebun Raya Indonesia, Ciganjur dengan alamat Jalan Mohammad Kafi 1 Kav. 123 No. 36A, Ciganjur, Jagakarsa, Ciganjur, Jakarta Selatan

Acara yang dihadiri ibu-ibu dengan memakai kebaya menyaksikan acara demo memasak dengan menggunakan bahan tanaman pekarangan rumah. Demo masak dilakukan oleh Mbak Febi dari MHF Kitchen.

Tanaman dari pekarangan rumah jangan disepelekan bisa jadi dimanfaatkan untuk bahan memasak dan menjadi obat. Bunga telang tanaman merambat itu ternyata banyak manfaatnya.

Siang yang cerah itu peserta mendapat ilmu baru resep memasak nasi uduk bunga telang yang menghasilkan nasi uduk berwarna ungu hasil dari campuran beras dan air pewarna dari bunga telang

Bunga telang bisa juga digunakan untuk infuse water dicampur dengan perasan air jeruk dan madu.

Daun kelor juga tidak hanya digunakan untuk sayur tapi bisa untuk botok dengan campuran tempe, kelapa, teri yang memberikan banyak vitamin.

Foto: dokpri
Foto: dokpri

Ternyata bunga telang bisa juga untuk lalapan mentah bisa dimakan dengan dicolek di sambal matah atau sambal tuna rasanya enak kayak bunga turi.

Selain untuk makanan bunga telang bisa juga untuk mengobati jerawat dengan cara tumbukan bunga telang yang halus ditempel di jerawat sampai kering. 

Untuk obat bronchitis, akar bunga telang bisa direbus sampai setengah jam dan air rebusannya kemudian diminum.

Foto: dokpri
Foto: dokpri

Setelah makan siang kami diajak keliling di taman Yayasan Kebun Raya Indonesia untuk mengenal tanaman obat. Jadi bertambah ilmu mengetahui berbagai jenis tanaman obat. Suasana kebun yang asri membuat peserta kerasan di kebun mengamati berbagai tanaman obat.

Yang membuat saya senang pulang dari acara saya mendapat suvenir bibit pohon kelor dan bunga telang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun