Mempunyai anak menjadi selebgram ada suka dan dukanya. Sukanya bisa traveling gratis kalau dapat undangan berdua dan dukanya susah diajak berkomunikasi karena sibuk dengan telepon genggamnya membuat conten.
Bagaimana proses Dimas menjadi selegram awal nya dia sering menang lomba foto dengan hadiah jalan-jalan gratis ke Jepang dan Korea Selatan. Dari situ dia mulai membuat conten untuk mengisi wall instagramnya dengan conten foto-foto travel.
Selain itu dia juga saya ajak menemani traveling ke Thailand, Kamboja dan ke Inggris.
Ini IG Dimas: https://instagram.com/dimasramadhan?utm_source=ig_profile_share&igshid=1j5vpc73n9dvo
Tetapi Dimas juga sudah menjadi solo traveling untuk jalan-jalan sendiri ke Eropa, Myanmar, dan sekarang dia sudah menginjak 30 negara.Dimas sudah ke Cina, Tibet, India, Asia Tenggara hampir sudah semua dan Perancis, Belanda dst ada 13 negara Eropa.
Follower Dimas sekarang di instagram ada 75.000 yang sebagian remaja. Untuk menambah follower Dimas bikin give way di IG nya tentu perlu modal untuk membeli hadiahnya.
Untuk mengisi conten sebaiknya selalu memposting foto dan video yang berkualitas standar atau berkualitas HD. Foto Dimas mencari lokasi yang unik dan instagramable dengan riset dulu di google tujuan wisatanya.Biasanya orang menyukai foto-foto yang kualitas pixelnya tinggi dan enak dilihat.
Dimas memegang kamera slr sejak lulus SMP dan mempelajari dasar ilmu fotografi agar bisa menghasilkan foto yang berkualitas. Ini adalah modal awal yang sangat penting bila ingin menjadi selebgram. Dimas pernah mendapat penghargaan dari Radio Dreamers sebagai selebgram travel terbaik.
Follower sangat diperlukan untuk selegram karena jumlah follower akan menentukan jumlah tarip iklan setiap produk.Jenis follower juga mempengaruhi pemasang iklan apakah kebanyakan wanita, pria, remaja dan orang yang hobi passion yang sama akan dicek dahulu oleh agen iklan. Jadikan pastikan IG Anda punya sasaran yang jelas.
Semakin banyak jumlah followers yang Anda miliki maka semakin besar peluang Anda menjadi Selebgram dan jumlah iklan yang masuk. Jumlah Followers memang menjadi inti dari strategi menjadi Selebgram ini.
Cara menjadi Selebgram yang sukses, Anda tidak bisa hanya mengandalkan jumlah followers saja. Tetapi juga harus memiliki passion yang disukai sebab Anda juga harus melakukan beberapa trik memoles akun Instagram agar semakin banyak followers dan pengiklan tertarik dengan Instagram Anda.
Dari hasil iklan di IG sekarang Dimas sudah bisa membiayai dirinya jalan-jalan keliling dunia dan membeli mobil sendiri.
Instagram Dimas sudah mendapat centang biru setelah dia memperbaiki bio di IG dengan memberikan link email, youtube, blog dan profesi sebagai conten creator.
Untuk menjadi selebgram  mengunggah gambar di akun, Anda perlu memuat konten yang sesuai dengan karakter dan passion dan kesukaan Anda. Jangan lupa juga untuk juga menyesuaikan dengan apa yang sedang disukai dan diminati orang lain.
Membuat caption foto juga sangat penting untuk menarik  follower dan pemasang iklan.
Pergaulan dan membina relasi juga penting dengan komunitas travel yang menjadi minatnya dan agen iklan.Kadang-kadang undangan datang dari sesama selebgram.
Selegram juga harus rajin menjawab komentar dari follower dan mention atas komentar follower agar memiliki follower yang fanatik.
Dari sini followers sering memberi komentar dan akan selalu suka dan menunggu postingan yang akan Anda upload.Â
Untuk menarik brand ambassador memakai jasa Anda, maka Anda bisa mengaitkan unggahan itu dengan nama produk brand ambassador yang kira-kira membutuhkan jasa endorse Anda. Usahakan foto endorse semenarik mungkin dan membuat terkesan.Keahlian mengedit foto dan video juga diperlukan Dimas untuk contennya.
Karena Instagram adalah media sosial berbasis gambar maka Anda tidak boleh main-main dengan kualitas gambar. Dimas sangat teliti memilih konten gambar yang akan diunggah adalah gambar yang baik kualitasnya, tidak buram dan juga menarik.
Untuk mendapatkan gambar yang berkualitas ini Dimas perlu mengambil gambar dengan perangkat kamera yang memiliki resolusi dan spesifikasi yang baik. Memang harus memiliki modal dulu minimal kamera dan telepon genggam revolusi tinggi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H