Mohon tunggu...
Asita Suryanto
Asita Suryanto Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Traveler

Koresponden Kompas di Jatim (1983-1986) Wartawan Tabloid Nova (1986- 1989) Peneliti Litbang Kompas (1990-2002) Penulis buku travel (2010-sekarang)

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Perkenalkan Uang Rupiah Sejak Dini kepada Anak Anda

7 Desember 2017   16:50 Diperbarui: 8 Desember 2017   18:16 1484
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diajak bermain pasar-pasaran untuk mengenal transaksi jual beli (dok asita)

5. Diajak berwisata ke Museum Bank Indonesia

Sangat perlu mengajak si kecil ke museum sejak usia dini supaya dia mengetahui jenis-jenis mata uang kuno sejak pertama negara Indonesia merdeka sampai jenis mata uang yang dipakai sekarang. Juga supaya si kecil mengetahui jenis-jenis mesin pembuat uang dan suasana interior suatu bank. Museum Bank Indonesia sangat  bagus dikunjungi anak-anak untuk mengenalkan cinta rupiah sejak dini.

Diajak bermain pasar-pasaran untuk mengenal transaksi jual beli (dok asita)
Diajak bermain pasar-pasaran untuk mengenal transaksi jual beli (dok asita)
6. Diajak mengenal sistem  kerja bank

Kalau kita sedang pergi ke bank , perlu juga si kecil diajak ke bank untuk memperkenalkan cara menabung di bank. Kita bisa membukakan tabungan anak-anak bagi si kecil atau mengajari cara setor uang di bank . Memberitahu prosedur tata  cara menabung di bank mulai menulis di kertas setoran sampai cara antri di kasir.   Orangtua bisa  memberitahu jenis-jenis pekerjaan di bank umpama pekerjaan kasir dan customer service bisa kita ceritakan dengan cara sederhana.

Setelah anak mulai memahami uang logam ,  orangtua juga bisa memperkenalkan uang pecahan kertas mulai dari uang kertas Rp 1.000 sampai Rp 100.000. Perkenalan dengan uang kertas mungkin lebih cocok untuk anak usia diatas lima tahun, setelah si kecil mulai mengenal huruf dan angka.

Cara memperkenalkan uang kertas dengan memberitahu harga mainan dan buku yang sudah dibelinya. Si kecil perlu juga diberitahu harga dari koleksi buku dan mainan yang dimilikinya. Caranya kita bisa bermain simulasi dengan menata mainannya dan di sebelahnya diberikan nilai uang yang sesuai harganya ketika beli di toko. Misal harga boneka yang kita belikan seharga Rp 70.000, kita menaruh uang juga sebesar Rp 70.000 ke sebelah bonekanya. Kemudian kita ceritakan uang Rp 70.000 itu berasal dari tambahan uang Rp 50.000 dan Rp 20.000.

Kita ceritakan nama-nama pahlawan yang ada di gambar uang kertas tersebut, mulai dari Rp 100.000 (gambar utama Ir Soekarno dan Moh. Hatta), Rp 50.000 (gambar utama Ir. H. Djuanda Kartawidjaya), Rp 20.000 (gambar utama G.S.S.J Ratulangi).

Kemudian, Rp 10.000 (gambar utama Frans Kaisiepo), Rp 5.000 (gambar utama K.H Idham Chalid), Rp 2.000 (gambar utama Mohammad Hoesni Thamrin) dan Rp 1.000 (gambar utama Tjut Meutia).

Pada  mata uang baru ada nama-nama pahlawan yang memiliki jasa pada negara Indonesia yaitu:

1. Dr Ir Soekarno (proklamator kemerdekaan RI, Presiden Pertama RI)

2. Drs Mohammad Hatta (proklamator kemerdekaan RI, Wakil Presiden Pertama RI)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun