Mohon tunggu...
Asistensi Mengajar
Asistensi Mengajar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

kami adalah mahasiswa asistensi mengajar yang berkompeten dalam bidang pendidikan kejuruan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Cerita Kami dalam 116 Hari: Pengalaman Berharga Mahasiswa Universitas Negeri Malang Selama Asistensi Mengajar di SMKN 1 Blitar

10 Juni 2024   12:25 Diperbarui: 10 Juni 2024   13:21 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) adalah sebuah inovasi yang dibuat oleh Kemendikbud Ristek dan diluncurkan sebuah kebijakan untuk mentransformasi sistem Pendidikan tinggi di Indonesia untuk menghasilkan lulusan yang lebih relevan. Program ini sudah diluncurkan oleh Kemendikbud Ristek sejak akhir Januari 2020. 

Kebijakan MBKM bertujuan untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman, serta menyiapkan lulusan sebagai pemimpin masa depan bangsa yang unggul dan berkepribadian. 

Universitas Negeri Malang merupakan salah satu perguruan tinggi yang melaksanakan program Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, bertujuan untuk mempersiapkan lulusan yang mampu bersaing dengan perubahan dan kemajuan teknologi yang terus berkembang. Universitas Negeri Malang memfasilitasi mahasiswa yang tertarik untuk menjadi tenaga pendidik atau ingin memperdalam ilmunya dengan menjadi guru, dapat mengikuti program Asisten Mengajar di Satuan Pendidikan.

Asistensi Mengajar merupakan program pembelajaran yang ditujukan kepada mahasiswa dari program studi kependidikan sebagai calon guru di lembaga pendidikan formal. Bentuk kegiatan pembelajaran (BKP) yang dilakukan mahasiswa secara kolaboratif dibawah bimbingan guru (GP) dan dosen pembimbing (DPL) di satuan pendidikan. Asistensi mengajar berlangsung selama satu semester penuh dan diberi bobot sebesar 20 sks sebagai konversi mata kuliah termasuk kegiatan PPL dan KKN yang juga dikonversi. 

Tujuan dari Asistensi Mengajar adalah memberikan kesempatan kepada mahasiswa dalam bidang pendidikan untuk turut serta membelajarkan dan memperdalam ilmunya dengan cara menjadi guru/fasilitator program di satuan pendidikan yang tersebar di masyarakat. 

Selain itu juga dapat membantu meningkatkan pemerataan kualitas pendidikan serta relevansi pendidikan dasar dan menengah dengan pendidikan tinggi sesuai perkembangan Ipteks. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa yang berpartisipasi dalam asistensi mengajar terlibat dalam berbagai aspek, termasuk akademik, non-akademik, serta administrasi sekolah.

Kegiatan Asistensi Mengajar pada semester genap tahun pelajaran 2023/2024 dilaksanakan mulai tanggal 19 Februari hingga 14 Juni 2024 di sekolah mitra. Program ini dilaksanakan oleh mahasiswa secara berkelompok, dimana satu kelompok beranggotakan kurang lebih 6 orang dibawah bimbingan dosen pembimbing lapangan dan guru pamong. 

Kegiatan ini kami laksanakan di SMKN 1 Blitar dengan berbagai kegiatan yang meliputi kegiatan akademik, non akademik, administrasi sekolah, dan publikasi. Kami melaksanakan program Asistensi Mengajar di SMKN 1 Blitar yang beralamat di Jl. Kenari No.30 Sananwetan, Kota Blitar. 

Kegiatan Asistensi Mengajar di SMKN 1 Blitar ini diikuti oleh 19 mahasiswa yang dibagi dalam beberapa kelompok antara lain 6 mahasiswa dari prodi S1 Pendidikan Teknik Elektro, 6 mahasiswa dari prodi S1 Pendidikan Teknik Bangunan, 4 mahasiswa dari prodi S1 Pendidikan Teknik Otomotif, dan 3 mahasiswa dari prodi S1 Pendidikan Teknik Informatika. 

Program asistensi mengajar ini diawali dengan pembekalan yang dilakukan secara daring oleh pihak Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pembelajaran (LPPP) Universitas Negeri Malang dari tanggal 12-17 Februari 2024. Selanjutnya untuk pelaksanaan di sekolah dimulai tanggal 19 Februari 2024. Pada minggu pertama tanggal 19 Februari sampai dengan tanggal 23 Februari 2024 kami melakukan observasi, pengenalan dan persiapan praktik pembelajaran.

Pada minggu pertama ini, kami mahasiswa AM datang langsung ke SMKN 1 Blitar pada tanggal 19 Februari 2024. Kedatangan kami disambut oleh Waka Kurikulum SMKN 1 Blitar bernama bapak Agus Bastomi yang dilanjut dengan pemberian arahan yang harus dilakukan mahasiswa selama asistensi mengajar berlangsung dan peraturan yang ada di sekolah. 

Kami dari Prodi S1 Pendidikan Teknik Elektro yang terdiri dari 6 mahasiswa dibagi menjadi 2 kelompok departemen di SMKN 1 Blitar. Dua kelompok yang terdiri dari 3 mahasiswa ini dibagi dalam departemen listrik dan departemen elektronika.

Departemen Elektronika

Dari ke-6 mahasiswa, kami dipisah menjadi 2 kelompok. Kami di Departemen Elektronika berjumlah 3 orang dibimbing oleh Guru Pamong Bapak A. Sihabudin M. ST dalam menjalankan program MBKM AM. Di minggu pertama masa observasi, guru pamong kami memberikan arahan terhadap mahasiswa dengan menjelaskan kegiatan apa saja yang akan dilakukan sesuai dengan Buku Panduan Asistensi Mengajar dari LP3. 

Minggu ke-1 masa observasi kami mengobservasi keseluruhan kelas di Departemen Elektronika. Pada masa ini kami juga memasuki kelas 12 TAV. Di kelas tersebut kami diminta untuk memberikan motivasi sebagai gambaran untuk siswa kelas 12 yang ingin melanjutkan ke jenjang perkuliahan. 

Dari 35 siswa terhadap 9 anak yang berencana untuk lanjut kuliah, 6 anak masih bimbang, dan sisanya ingin segera bekerja. Selain itu, ada 1 anak yang cukup menarik yaitu dia ingin segera pergi ke Jepang. Berdasarkan ceritanya dia sudah belajar bahasa dan budaya Jepang jauh sebelum lulus dari SMK. Ceritanya juga memotivasi kami para mahasiswa untuk terus berusaha dan berdoa serta menyiapkan bekal agar cita-cita bisa tercapai.

Mulai minggu ke-2 sampai seterusnya kegiatan mahasiswa sudah mulai efektif. Namun, karena bertepatan dengan jadwal Ujian Penilaian Akhir Semester (PAS). Kami di Departemen Elektronika sebagian menjadi pengawas Ujian dan sebagian berada di bengkel untuk pembelajaran Akademik. Adapun kegiatan Akademik yang kami kerjakan yaitu membuat modul ajar lengkap dengan RPP dan LKPD serta media pembelajaran berupa Powerpoint. Kelas yang pernah kami ampu yaitu X TAV 1, X TEI 1, XI TAV 1, dan XII TAV 2. 

Kegiatan akademik dengan kelas X TAV 1 kami mengajarkan mengenai materi Komponen Elektronika Pasif dan Aktif. Pembelajaran di kelas sangat kondusif meskipun saat itu pertama kali kami masuk ke kelas mereka. Hal tersebut terbukti saat diakhir pembelajaran kami lakukan refleksi, dimana mereka mampu menjawab pertanyaan dengan baik dan benar. 

Departemen Listrik

Setiap hari di SMKN 1 Blitar kami diberi kesempatan untuk menggali pengetahuan dan pengalaman baru. Salah satunya kami dapat terlibat dalam berbagai kegiatan yang melibatkan siswa dan staf sekolah. Mulai dari mengajar di kelas, membantu dalam kegiatan ujian, mengikuti upacara sekolah, hingga terlibat dalam persiapan dan pelaksanaan acara bersama siswa. Semua kegiatan ini memberikan kepuasan dan kegembiraan yang tak terlupakan. 

Selama mengikuti kegiatan Asistensi Mengajar ini kami dapat belajar betapa pentingnya tanggung jawab dan fleksibilitas dalam menghadapi situasi yang tidak terduga. Kami dapat belajar cara menghadapi suatu kendala dan cara mengatasi kendala tersebut. Meskipun kami dihadapkan pada tantangan dan kurangnya bimbingan, kami tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk siswa dan melaksanakan tugas dengan penuh semangat. 

Kami berupaya memberikan pengajaran yang bermakna dan memberikan dukungan kepada siswa dalam berbagai aspek perkembangan mereka.

Mahasiswa yang bertanggung jawab di departemen listrik dibimbing oleh guru pamong. Beliau bernama Ibu Retno Indah Yanuarti. Belian juga akan membimbing kami selama melaksanakan kegiatan asistensi mengajar mulai dari penyusunan modul ajar, bahan ajar, jadwal mengajar, rencana pembelajaran, serta membimbing dan membantu kami ketika mengalami kesulitan pada pembelajaran maupun urusan administrasi sekolah. 

Untuk sistem mengajar di kelas kami dibagi dalam 3 kelas dan masing-masing mahasiswa diminta untuk mengajar dalam satu kelas tersebut. Lalu untuk pembagian kelasnya dari kami yaitu mengajar pada kelas 11 dengan mata pelajaran Instalasi Penerangan Listrik, kelas 11 dengan mata pelajaran Instalasi Motor Listrik dan Kelas 10 dengan mata pelajaran Dasar Listrik dan  Elektronika. 

Minggu pertama kami lewati dengan observasi, yaitu  mendampingi guru mapel dalam pembelajaran di kelas. Pengalaman ini menjadi pengalaman yang sangat berkesan menurut kami, karena menjadi pengalaman pertama dalam mengajar langsung di depan peserta didik sekolah menengah kejuruan.

Lalu untuk minggu selanjutnya kita sudah diberi arahan untuk mempersiapkan materi pembelajaran serta dimintai tolong dalam pembuatan modul ajar dengan disesuaikan kurikulum merdeka nasional. Untuk kegiatan di departemen kami biasa mengajar di kelas, mengawasi dalam praktikum siswa, dan juga mendampingi guru dalam mengajar di kelas. Kami juga berkesempatan untuk menyampaikan materi kepada siswa TITL kelas 11. 

Para siswa sangat bersemangat ketika kami mengajar. Selama pembelajaran berlangsung kami melakukan banyak hal. Kami membantu siswa yang kesulitan dalam memahami materi pelajaran, mendampingi saat melakukan praktikum, dan melakukan penilaian. Tidak hanya menyampaikan materi saja tetapi kami juga berbagi pengalaman kepada mereka. Hal tersebut merupakan pengalaman yang menarik bagi kami karena dapat secara langsung berinteraksi dengan siswa dan berkontribusi terhadap pendidikan mereka.

Pada akhir bulan februari hingga awal maret kelas 12 melakukan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) dan kami dari mahasiswa bertugas untuk mengurus administrasi antara lain, membuat presensi dan daftar nilai, menginput nilai ujian, dan administrasi lainnya. Selain  UKK kami juga membantu dalam pelaksanaan ujian sertifikasi LSP di departemen listrik. 

UKK sendiri diikuti oleh seluruh kelas 12 dan untuk LSP hanya diikuti oleh perwakilan saja yaitu diikuti oleh 20 peserta didik. Selain membantu dalam pelaksanaan ujian di departemen kita juga dimintai tolong dalam mengawasi ujian di sekolah. Ujian yang pernah kami awasi antara lain ujian sumatif akhir semester kelas 10 dan 11  serta ujian akhir jenjang kelas 12.

Pada kegiatan non akademik kami melaksanakan beberapa tugas administrasi sekolah yang dilakukan di beberapa tempat seperti perpustakaan, tata usaha, kesiswaan, maupun ruang bimbingan konseling (BK). Kegiatan non akademik dilaksanakan seminggu sekali sesuai dengan jadwal yang telah dibuat. 

Terdapat beberapa tugas yang kami laksanakan antara lain membantu guru mendata buku yang ada di perpustakaan, merekap data pajak sekolah di ruang tata usaha, merekap administrasi yang ada di ruang kesiswaan, dan berbagi pengalaman seputar dunia perkuliahan dengan para siswa saat bertugas di ruang BK. 

Kegiatan terakhir pada Asistensi Mengajar adalah tahap diseminasi dan penyusunan laporan kegiatan Asistensi Mengajar. Kami juga menyusun essay dan video pendek yang berisikan pengalaman dan kesan kami selama mengikuti kegiatan asistensi mengajar.

Selama melaksanakan kegiatan asistensi mengajar kami mendapatkan banyak sekali ilmu dan pengalaman baik. Kami berkesempatan untuk mengajar dan berinteraksi secara langsung dengan siswa, mendapatkan ilmu tentang cara bagaimana mengelola kelas dengan baik, dan mendapatkan relasi dengan semua pihak yang ada di sekolah SMKN 1 Blitar. 

Tidak hanya di kegiatan akademik saja, pada kegiatan non akademik kami juga mendapatkan banyak informasi bagaimana cara mengelola administrasi yang ada di sekolah terutama cara memanajemen sekolah yang berperan penting untuk memajukan mutu sekolah. 

Kami selaku mahasiswa yang mengikuti kegiatan asistensi mengajar angkatan 2024 ingin menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang ada di SMKN 1 Blitar karena telah menerima kami dengan baik dan memberikan kami ilmu serta pengalaman baik selama kami mengikuti kegiatan asistensi mengajar. 

Secara keseluruhan, pengalaman kegiatan Asistensi Mengajar di ini telah memberikan kami pengetahuan baru, keterampilan sosial, dan pemahaman yang lebih dalam tentang pendidikan. 

Kami merasa beruntung dan bersyukur dapat menjadi bagian dari program ini. Pengalaman ini tidak hanya memperkaya hidup kami secara pribadi, tetapi juga membantu kami tumbuh dan berkembang sebagai individu yang lebih baik dari sebelumnya dan lebih peduli terhadap orang lain. Kami sangat menyukai dan menikmati setiap momen yang kami lalui di SMKN 1 Blitar ini. 

Itu semua merupakan  pengalaman yang tak pernah kami lupakan, dan kami berharap dapat terus berkontribusi dalam dunia pendidikan dan menerapkan apa yang telah dipelajari selama mengikuti kegiatan Asistensi Mengajar ini ke dalam kehidupan dan karir kami kedepannya. Semoga setiap upaya dan kontribusi yang kami lakukan selama mengikuti kegiatan Asistensi Mengajar ini dapat memberikan dampak positif bagi siswa-siswa dan memberikan motivasi kepada mereka untuk meraih impian mereka. 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun