Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Karyawan -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

rindu tak berujung rasa

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Walau Tanpa Ronaldo, Portugal Raih Menang

12 Oktober 2018   09:59 Diperbarui: 13 Oktober 2018   11:34 1160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kemenangan Portugal atas Polandia 3-2 pada laga Grup 3 UEFA Nations League yang digelar di Stadion Slaski, Polandia, Jum'at (12/10/2018) dini hari WIB menempatkan Portugal di posisi teratas Grup 3 dengan raihan enam poin, sesudah sebelumnya mereka juga mampu menundukkan Italia dengan skor tipis 1-0.

Posisi kedua dipegang Polandia dengan satu poin, dan selanjutnya Italia di posisi ketiga walau dengan poin yang sama.

Bertanding tanpa Cristiano Ronaldo, Portugal lebih dulu ketinggalan di menit ke-18 lewat gol yang dicetak oleh Krzysztof Piatek. Piatek yang menerima umpan silang dari Rafal Kurzawa langsung menyundul bola dengan sempurna.

Gol kedua Polandia disumbangkan oleh tendangan jarak jauh Jakub Blaszczykowski pada menit ke 77.

Gol pertama yang disarangkan ke gawang Portugal, membuat Selecao semakin bermain nafsu dan berdampak mereka mulai mengendalikan permainan. Gedoran bertubi-tubi dari Portugal akhirnya membuahkan hasil juga. 

Di menit ke 33 Portugal menyamakan skor 1-1 berkat sentuhan kecil Andre Silva yang memanfaatkan umpan akurat Pizzi.

Hingga turun minum babak pertama, Portugal unggul 2-1 berkat gol bunuh diri Kamil Glik di menit ke 43. 

Aksi Rafa Silva yang mencoba menjebol gawang Lukasz Fabianski, sesudah ia melewati sang kiper, si kulit bundar dicoba dihalau Kamil Glik, maksud hati menghalau, malah bola meluncur ke gawang sendiri. Bunuh diri itu menjadikan skor kedudukan 2-1 milik Selecao.

Kendati di babak kedua Selecao menurunkan tempo permainan, namun Bernardo Silva mencetak gol ketiga untuk Portugal di menit ketujuh babak kedua.

Usai pertandingan, Andre Silva menyebutkan gol pertama yang dicetaknya sangat bermakna khusus. "Gol itu momen yang spesial buat saya, yang terpenting laga berakhir dengan raihan tiga poin" kata pemain yang kini membela AC Milan itu.

Selama ini Andre Silva sudah mencetak dua gol di ajang UEFA Nations League.

Di musim kompetisi 2018/2019 lantas Silva dipinjamkan ke klub Sevilla. Dia sudah menyumbang tujuh gol di La liga dari delapan kali dia bermain. Hat trick pernah dicatatnya ke gawang Rayo Vallecano.

Penampilan bagus itu jugalah yang menular ke timnas negaranya.

"Saya milik AC Milan tapi saya senang bermain di Sevilla, saya tidak tahu apa yang bakal terjadi nanti," kata Silva.

Kurang bagus di AC Milan, tapi cemerlang di Sevilla.

Pelatih Portugal, Fernando Santos punya alasan mengapa dia tidak memanggil bintang Cristiano Ronaldo ke dalam skuadnya.

Alasannya karena nama Ronaldo kini sedang dikaitkan dengan rumor dan reputasi Ronaldo yang dipertanyakan karena terlibat dalam kasus perkosaan.

Cristiano Ronaldo sendiri bahkan telah membantah rumor yang beredar bahwa tuduhan perkosaan yang dilakukan adalah tidak benar.

Ronaldo bahkan menolak untuk berbicara dan menanti investigasi.

Isu pemerkosaan beredar ketika seorang model asal Amerika Serikat mengatakan dirinya telah diperkosa Ronaldo pada tahun 2009 lalu usai mereka bersua di sebuah kelab malam di Las Vegas. Kathryn Mayorga, sang model mengatakan itu di Daily Mail.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun