Rencanakan pula hadiah  dan oleh-oleh yang akan dibawa. Memberi sodaqoh uang harus dilakukan dengan penuh perhitungan jangan sampai keblablasan. Karena senang dipuji sebagai orang sukses oleh kerabat di kampung, mendorong keinginan untuk menambah jumlah dan kuantitas pemberian.
Lama tinggal di kampung juga harus diperhitungkan dengan matang. Kita harus segera kembali untuk masuk kerja. Jika tinggal terlalu lama, mau tidak mau harus diakui bahwa konsumsi makan dan minum kita dan keluarga akan mengganggu stabilitas ekonomi keluarga yang ditinggali. Walaupun itu keluarga ibu dan ayah kita.
Lebih bijaksana jika kita telah menganggarkan dana untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari selama di kampung sehingga kehadiran kita di sana tidak menjadi beban keluarga yang ditinggali.
Jika ada acara wisata selama di kampung sebaiknya dianggarkan sejak awal jangan sampai mengganggu anggaran untuk biaya pulang ke kota. Tidak baik jika kita kesulitan biaya kembali ke kota. Belum lagi, di sana kita tetap harus memerlukan hidup dan memerlukan biaya rutin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H