Sebagai pencinta hobi berkebun melalui media hidroponik penulis memulai kegiatan hidroponik sejak tahun 2014  dengan inisiatif menyelenggarakan pelatihan Hidroponik di SMK , SMA ,MA dan MTs YASTI Cisaat. Bagi penulis berkebun adalah panggilan jiwa, dengan berkebun kita bisa menemukan makna hakiki sebuah proses belajar sepanjang hayat. Belajar berkebun sangat baik untuk menanamkan jiwa kesabaran, telaten , tekun , pantang menyerah dan selalu mencoba kembali manakala mengalami kegagalan baik dalam proses pembenihan, proses tumbuh atau menjelang panen.Â
   Kemampuan konsentrasi sangat diperlukan dalam belajar berkebun, hal ini sangat baik untuk pendidikan anak, ada beberapa manfaat dalam berkebun dalam proses belajar anak :
1. Membantu eksplorasi sensorik anak Berkebun dapat meningkatkan semua indera anak-anak
2. Mengajarkan anak tentang tanggung jawab Melakukan proyek berkebun dapat mengajarkan tanggung jawab kepada anak-anak
3. Mengembangkan keterampilan motorik anak
4. Mendorong kebiasaan makan sehat melalui sayuran dan tanaman buah buahan sehat organik
5. Mengenalkan konsep dasar sains dan matematika kepada anak
sekolah melalui program JUMAT BERBAGI SAYURAN SEHAT DAN SEGAR dimana Guru dan siswa dapat memetik sayuran sendiri untuk dikonsumsi di rumah.
Sejak tahun 2014 penulis membangun tiga Greenhouse sebagai pusat sumber belajar beberapa mata pelajaran, selain sebagai sumber belajar Greenhouse Hidroponik SMK,SMA,MA dan MTs YASTI memiliki fungsi sebagai Kebun Sayuran Sehat yang hasilnya disedekahkan kepada seluruh wargaBagi penulis, pengalaman 10 tahun dibidang hidropononik maupun aquaponik melahirkan sebuah Kebijaksanaan Baru dalam visi dibidang pendidikan " Pendidikan adalah proses menebar benih, merawatnya hingga tumbuh, menjaganya agar mendapatkan asupan pengetahuan, spiritual dan emosional yang seimbang sehingga tumbuh menjadi generasi tumbuh dan berkembang ".
Bagian terpenting lain dari Greenhouse hidroponik adalah best of practice PROJECT BASED LEARNING (PBL) kurikulum merdeka memberikan ruang bagi guru dan siswa untuk mengeksplorasikan inter disiplin ilmu dalam suatu project . Hidroponik adalah pilihan yang tepat.Â
Alangkah indahnya apabila semua sekolah memiliki kebun dan taman yang hijau serta asri dan luas. Setiap sekolah memiliki Greenhouse Hidronik yang dapat produktif menghasilkan sayuran dan buah-buahan maupun kolam ikan yang hasilnya bisa dinikmati warga sekolah baik guru dan siswa.
Mari kita kembangkan Greenhouse Hidroponik di sekolah-sekolah, mari hijaukan sekolah dengan produktif karena berkebun adalah panggilan jiwa yang menyehatkan jiwa dan fikiran kita.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H