Terdapat juga spot foto dengan pemandangan yang lebih luas. Bagi yang takut ketinggian lebih baik jangan mencoba mendekati spot foto ini yaa, dijamin kaki langsung terasa lemas.Â
Kalau kalian tidak membawa makanan tenang saja, di Silancur ini juga terdapat warung yang menjual makanan dan minuman instan seadanya namun dengan harga yang masih terjangkau kok antara 4 ribu sampai 11 ribu.Â
Warung ini sangat cocok untuk kalian yang mungkin sudah merasa kedinginan namun masih ingin menikmati pemandangan yang disajikan. Jadi, bisa banget nih sambil minum kopi panas dan juga memesan camilan sambil menikmati pemandangan yang ada.Â
Waah, nyaman banget, bukan? Cocok banget nih buat kalian yang pengen ke alam tapi nggak mau yang terlalu ekstrim.Â
Sedikit tips untuk kalian, kalau cuaca sedang cerah dan berangkat pagi-pagi sekali sebelum jam 5, kalian bisa melihat sunrise dari balik gunung yang keindahannya  memanjakan mata.Â
Yuuk segera diagendakan untuk mengunjungi Silancur Highland ini! Boleh banget loh datang bersama keluarga, tetangga, teman atau bahkan datang bersama ayang. Selamat berlibur! Sampai jumpa di kesempatan berikutnya ya!Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H