Sebenarnya di sinilah fungsi membuat daftar barang. Pasalnya akan memudahkan kamu mencari barang yang sudah tidak terpakai lagi. Sehingga semua akan berjalan dalam waktu yang singkat.
Angkut Pakai Jasa Pindahan
Setelah semua barang terseleksi dengan baik, kini saatnya kamu akan membawanya ke tempat hunian baru. Kamu perlu menggunakan jasa untuk mengangkut semua barang. Jangan memaksakan mobil penumpang untuk membawanya.
Memang menggunakan kendaraan pribadi jauh lebih hemat namun tidak bisa membawa semua barang. Selain itu perlu mempertimbangkan jarak rumah lama ke rumah baru. Jika jarak tersebut jauh kamu akan merasa lelah.
Belum lagi kamu harus mengeluarkan dana untuk bahan bakar dan tenaga. Akan lebih simpel jika kamu menggunakan jasa pindahan karena semua sudah dipersiapkan oleh mereka. Menyewa mobil angkutan dengan kapasitas yang besar adalah keputusan bijak saat pindahan.
Pastikan Listrik, Air PAM & Internet Nyala di Rumah Baru
Kamu yang menggunakan fasilitas listrik, air PAM, dan internet sebaiknya harus segera konfirmasi ke pihak penanggung jawab. Konfirmasi ini terkait dengan semua akses dipindahkan ke rumah baru. Jika semua sudah siap jangan lupa untuk memastikan fasilitas tersebut nyala.
Jangan sampai ketika kamu sudah sampai di rumah baru semua fasilitas belum lengkap. Nanti akan kerepotan sendiri dengan layanan yang biasa digunakan. Kamu harus berbolak-balik mengurus semua fasilitas baik listrik, air dan internet.
Jika kamu ingin menggunakan layanan langganan lama bisa konfirmasi dengan narahubung, Sehingga mereka bisa memindahkan dan membuat instalasi kabel internet atau kebutuhan lainnya. Sehingga perangkat lama masih bisa digunakan di rumah baru.
Ini adalah salah satu trik menghemat pengeluaran saat pindahan. Namun, membutuhkan waktu yang cukup lama bagi teknisi melakukan pemasangan di rumah baru.
Lapor RT atau Perizinan Lebih Awal (Sebelum Pindahan)