Secara keseluruhan match derby Manchester, statistik kemenangan Manchester United sendiri lebih unggul daripada Manchester City. Untuk era Liga Inggris sendiri, jika di total dari era division one hingga Premier League saat ini, Manchester United memiliki total kemenangan 59 kemenangan, sedangkan Manchester City memiliki total 46 kemenangan dengan 48 hasil imbang dari seluruh laga. Untuk perolehan trofi sendiri, kita tidak perlu membahasnya lebih dalam.Â
Karena kita tahu Manchester United lebih unggul dalam perolehan trofi. Bahkan perlu waktu bertahun-tahun untuk mengejar jumlah trofi Manchester United, baik di liga domestik maupun di kancah Eropa.Â
Keunggulan perolehan trofi yang dimiliki Manchester United, selalu digunakan MU sebagai modal mereka dalam setiap pertandingan mereka, bahkan untuk derby Manchester ini.Â
Bahkan fans mereka selalu membanggakan sejarah MU atau yang sering disebut sejarah fc, ketika klubnya kalah chuakhs. Fansnya selalu berkata bahwa "MU PEMILIK TROFI LIGA INGGRIS TERBANYAK BOS", bahkan fansnya sendiri tidak sadar bahwa timnya semenjak ditinggal Ferguson, hanyalah sekelas Burnley chuakhs.
Pada tahun 2008, Manchester City telah diakuisisi oleh Abu Dhabi Group yang menandai momen penting bagi mereka di Liga Inggris. Kedatangan pimpinan Sheikh Mansour menjadikan derby Manchester lebih panas. Sheikh Mansour telah menggelontorkan banyak uang untuk merekrut pemain berkelas dan juga pelatih berpengalaman. Transfer Robinho dan Carlos Tevez menjadi awal kebangkitan Manchester City sebagai tim subur di Liga Inggris. Kedatangan Yaya Toure dan David Silva yang membuat komposisi pemain Manchester City yang semakin jadi, membuat Sir Alex Ferguson menjadi geram dan menganggap Manchester City sebagai tetangga yang berisik.
Manchester City berhasil memberikan kekalahan terburuk bagi MU dalam laga derby Manchester di Old Trafford dengan skor 6-1 pada tahun 2011, sejak tahun 1955 di first division.Â
Pada tahun 2011 juga, Manchester City akhirnya berhasil menjuarai Premier League, setelah berhasil unggul selisih dengan Manchester United di posisi 2. Gol Sergio Aguero melawan QPR menjadi penentu juara Manchester City saat itu.Â
Semenjak itu pertandingan derby Manchester tidak hanya menjadi match panas dan adu gengsi, tetapi juga menjadi match elit papan atas di Liga Inggris.Â
Kedatangan Sheikh Mansour juga, telah mendatangkan pelatih kelas dunia seperti, Roberto Mancini, Pellegrini hingga yang terbaru yaitu Pep Guardiola.Â
Kedatangan Pep bisa dikatakan menjadikan Liga Inggris sebagai "Liga Petani", karena selalu mendominasi juara Premier League beberapa tahun terakhir.
Semenjak kedatangan Pep Guardiola di Liga Inggris, dianggap sebagai suatu perubahan besar di Liga Inggris. Karena banyak yang mengatakan bahwa Manchester City bukan hanya tim elit, akan tetapi yaitu tim kelas dunia.Â