Kuucap sapa, dan ia pun terkejut melihat wajahku di dalam malam yang sunyi itu
Apa yang kuminta? Hanyalah momen untuk berbicara padanya
Ia menerima dengan senyum yang sama seperti di dalam mimpiku
Kami jadi terlibat dalam obrolan cakap -- cakap
Tak pernah berjalan bersama berjam - jam, Â terpisah oleh rentang usia
Membicarakan apa saja, tak peduli soal pergaulan
Terus berjalan dan bercengkrama, hingga waktu membuat kami harus berpisah
Namanya berarti Sukacita, nama yang menyimpan arti yang sama dengan dirinya
Datang dan pergi dengan keindahannya, meninggalkan jejak di dalam hati yang tak pernah aku berniat memikirkannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H