Mohon tunggu...
Muhammad Azry Zulfiqar
Muhammad Azry Zulfiqar Mohon Tunggu... Ilustrator - Independent Writer

Coffee, Fee, Fee muhammadazry34@gmail.com Blog: https://horotero.wordpress.com/ Bekerja dan mencuri waktu berselingkuh dengan menulis

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Apakah Bisa Memasak adalah Keharusan bagi Wanita?

5 April 2021   13:59 Diperbarui: 5 April 2021   14:10 713
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.pexels.com

Disaat si Pria yang menjunjung tinggi kemampuan wanita yang bisa memasak, pria tersebut juga harus mempunyai rasa apresiasi yang tinggi. Karena, bisa memasak pun kadang belum tentu memanjakan selera si pemakan. Disinilah usaha akan terlihat ujungnya, antara dihargai atau diremehkan.

Itulah untuk si Pria, bagaimana untuk si wanita? Jika seorang wanita menegaskan tidak bisa memasak. Apakah mungkin selamanya? memasak itu persembahan terbaik melalui kreasi tangan. Bukan hanya soal skill ataupun kewajiban. Melihat berbagai macam bahan dan dapur yang kosong apakah bisa menahannya? hasrat menyajikan yang terbaik pasti akan mendorong tiap wanita.

Tidak bisa memasak pun jangan dianggap sebagai kekurangan. Bukan tidak bisa, namun belum bisa dan mencoba. Percayalah bahwa insting seorang wanita akan kepedulian terhadap pasangan atau keluarga kecilnya akan muncul demi mempersembahkan sesuatu diatas meja makan.

Jika hasil dan rasanya buruk, katakan pujian dahulu lalu solusi. Karena jika pujian saja, masakannya tidak akan berubah. Kritik berwujud solusi adalah hal terbaik baginya. Katakan dengan ajakan berkreasi bersama. Ia akan merasa dianggap berharga dan dihargai.

Perdebatan ini sifatnya klasik, namun penting. Bukan masalah dari stigma, namun apakah pasangan dan anak-anaknya tidak boleh mencicipi kreasi dari si Ibu? dan apakah si Ibu tidak akan memberikan persembahan dari kreasinya kepada orang yang dicintainya sepanjang hidupnya? setidaknya wanita lebih lekat dan dekat emosinya dengan kreasi makanan walaupun Pria juga banyak yang bisa memasak.

Para Pria juga tidak meminta setiap hari atau setiap waktu disajikan makanan. Tetapi ingat, ada momen-momen dimana makan bersama di rumah menjadi sebuah momen indah dan manis. Tentunya semua pasangan mendambakan hal tersebut selain makan malam di restoran, venue ataupun cafe.

Mau tidak mau juga memasak kadang menjadi kriteria. Sesibuk apapun wanita karir atau wanita yang belum bisa memasak pastinya ingin terlihat 'seksi' dengan kitchen set, celemek, peralatan memasak dan pemanggang. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun