Mengerikan kalau sampai tiba-tiba ada orang yang tidak Anda kenal menelepon atau mengirimkan email sembari mengirimkan ancaman terhadap Anda atau seseorang yang Anda sayangi, lebih-lebih dengan menyebutkan nama dan ciri fisik yang sangat mendetail.
Tidak diperbudak internet
Yang terakhir adalah menggunakan internet sewajarnya.
Tidak afdol memang kalau sehari saja tidak memencet keyboard atau touchscreen. Saya juga merasakan hal tersebut. Sepertinya kalau gak internetan sehari saja, bakalan terasa ada yang kurang.
Berusahalah mengalihkan "kegundahan" tersebut dengan cara mengobrol lebih banyak dengan keluarga atau orang terdekat, mengutamakan yang terlihat fisiknya di depan mata dulu. Dan kalau sedang kumpul dan mengobrol dengan keluarga, coba deh smartphone tersebut sebaiknya dipinggirin dulu.
Bayangin aja kalau Anda mengobrol dengan orang, tapi orang itu matanya ke layar handphone terus. Sebel kan?
Itu saja beberapa cara untuk menjaga privasi kehidupan online. Tidak semua data privasi kita memang bisa terjaga, tapi lebih baik daripada "bocor" semua dan meminimalisir hal-hal yang tidak kita inginkan.
Acuan Penulisan : YouTube
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H