Sebagai sopir, baik itu mobil pribadi, apa lagi kendaraan umum yang membawa muatan manusia atau juga barang, pada intinya faktor keselamatan harus diutamakan," ujarnya.
Dari perbincangan itu pun saya mencoba untuk bertanya, Â berdasarkan pengalamannya - tentu saja, faktor-faktor apa saja yang menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan?
 Dan oleh mantan sopir yang sudah banyak makan asam dan garam di jalanan itu pun dijelaskannya, antara lain sebagai berikut.
1. Pengendara atau Pengemudi Mengantuk
Berdasarkan pengalamannya, manusia atau pengemudi punya andil besar sebagai penyebab kecelakaan di jalan raya.
Penyebabnya bisa dari kondisi fisik dan mental, sikap berkendara, keterampilan mengemudi yang buruk, serta pengaruh minuman keras (miras).
2. faktor lingkungan.
Penyebab kecelakaan yang satu ini pun punya andil terhadap kecelakaan.
"Tak kalah penting adalah faktor cuaca , kondisi alam mungkin pada saat banjir, longsor, gempa bumi dan sebagainya itu juga bisa menimbulkan kecelakaan," cetusnya.
3. Faktor dari kendaraaan itu sendiri
Ini berhubungan dengan kondisi laik jalan dari sepeda motor atau mobil yang digunakan untuk berkendara.