Ada yang disebut dengan obat anti inflamasi, obat anti inflamasi sendiri merupakan obat yang menghilangkan radang yang disebabkan karena adanya sesuatu yang timbul sebagai respon cedera jaringan dan infeksi. Dari kelima alasan yang saya peroleh dari pertanyaan 'Sejauh mana anda setuju bahwa obat anti inflamasi menghambat pertumbuhan dan perkembangan otot?'. Obat anti inflamasi dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan otot karena dalam tubuh kita ada yang disebut dengan insufisiensi kelenjar adrenal.Â
Obat anti inflamasi yang steroid memiliki struktur yang sama dengan hormon kortisol pada kelenjar adrenal, tetapi steroid tidak bisa menggantikan peran dari hormon kortisol di dalam tubuh. Jika kita mengonsumsi obat anti inflamasi yang steroid, maka hormon kortisol pada tubuh kita akan terlalu banyak dan akan menyebabkan kelenjar adrenal menjadi rusak dan akhirnya hormon kortisol yang ada dalam tubuh kita menjadi tergangggu, maka akibatnya perkembangan dari jaringan otot akan terganggu. Alasan yang kedua adalah penghambatan katabolisme protein oleh glukokortikoid mengakibatkan regenerasi sel otot terhambat.Â
Otot yang mengalami kerusakan harus segera diperbaiki dengan cara regenerasi. Karena adanya glukokortikoid, proses regenerasi pada otot akan terganggu. Dan dalam proses perbaikan sel otot yang rusak akan dibutuhkan katabolisme protein yang lebih. Alasan yang ketiga adalah penggunaan obat anti inflamasi berlebih akan mengurangi dan mengecilkan sel limfosit pada darah. Apabila limfosit berkurang maka fungsi dari limfosit tidak dapat bekerja secara maksimal, yaitu berfungsi dalam reaksi imunoligis atau kekebalan tubuh. Tetapi limfosit juga berperan dalam proses regenerasi. Maka, saat otot mengalami kerusakan, zat kimia yang ada pada limfosit yaitu prostaglandin akan aktif.Â
Apabila dalam tubuh terdapat glukokortikoid yang berlebih akan mengakibatkan sel limfosit tidak akan bekerja untuk memperbaiki jaringan otot yang rusak karena jumlah glukokortikoid yang meningkat maka proses regenerasi pada otot akan terhambat dan akan menghambat proses migrasi sel limfosit ke daerah yang harus diperbaiki. Alasan keempat adalah obat anti inflamasi untuk menghambat proses inflamasi. Inflamasi memiliki peran penting yaitu untuk perlindungan tubuh dalam menghilangkan rangsangan penyebab luka dan inisiasi proses penyembuhan jaringan. Perkembangan otot diawali dengan kerusakan pada otot, maka jika obat anti inflamasi mengurangi inflamasi secara berlebihan akan mengakibatkan proses perkembangan otot menjadi terhambat.Â
Alasan yang terakhir adalah glukokortikoid yang berlebihan akan mengakibatkan adanya akumulasi kalsium pada otot. Glukokortikoid akan mengakibatkan penghambatan aktivitas fosforilase dan mengakibatkan adanya akumulasi kalsium pada otot yang menyebabkan penekanan fungsi mitokondria. Otot yang tidak memproduksi kalsium akan perlahan merusak mitokondria. Pada jaringan otot memiliki banyak mitokondria, mitokondria yang banyak pada otot akan berguna untuk menghasilkan energi yang banyak saat otot digunakan. Mitokondria yang tertekan mengakibatkan otot menghasilkan energi yang sedikit sehingga tidak dapat banyak digunakan untuk beraktivitas.
Demikian penjelasan dan pendapat yang dapat saya sampaikan pada tulisan mengenai 'obat anti inflamasi meghambat proses pertumbuhan dan perkembangan pada otot'. Semoga dapat bermanfaat. Terima kasih telah membaca. Tuhan memberkati.
Sumber :
Irnaningtyas.2013.Biologi untuk SMA/MA Kelas XI.Erlangga,Jakarta.