Mohon tunggu...
Eric AuliaArsand
Eric AuliaArsand Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Mercu Buana

NIM : 46122110027 Mata Kuliah : Kewirausahaan I Dosen : Prof. Dr. Apollo, Ak., M.Si. Program Studi S1 Psikologi Universitas Mercu Buana Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Gaya Kepemimpinan dalam Strategi Wirausaha

29 Maret 2023   10:46 Diperbarui: 1 April 2023   09:39 1228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering sekali mendengar kata wiraswasta atau wirausaha. Kata wirausaha ini berarti seseorang yang mendirikan sebuah usaha atau bisnis baru dengan menerima keuntungan dan menanggung sebagian besar resiko. Sedangkan seseorang yang melakukan wirausaha tersebut sering kita sebut sebagai pengusaha. Memiliki atau mendirikan sebuah wirausaha termasuk suatu hal yang tidak mudah, sebab dalam wirausaha kita membutuhkan komitmen, disiplin, kemandirian serta cara pikir serta tindakan untuk mengembangkan serta mengelola inovasi-inovasi yang dibutuhkan. Kemampuan dalam mengembangkan bisnis atau wirausaha sangat dibutuhkan oleh seorang pemilik bisnis agar perusahaannya berlanjut sepanjang masa. Oleh sebab itu, seorang pemilik wirausaha  atau pengusaha wajib memiliki strategi wirausaha yang baik, yang salah satunya adalah gaya kepemimpinan dalam strategi wirausaha 

Seorang pengusaha secara otomatis akan menjadi pemimpin dalam sebuah perusahaan yang dikelolanya. Sebab dalam sebuah perusahaan yang dikelolanya, pengusaha akan memiliki tim yang berisi beberapa staf dengan tugasnya masing-masing yang harus dipimpinnya. Tanpa memiliki strategi dalam memimpin sebuah perusahaan akan berakibat timbulnya banyak masalah secara internal. Oleh sebab itu dalam pembahasan kali ini, gaya kepemimpinan merupakan sebuah strategi wirausaha yang esensial dan dibutuhkan untuk dapat mengatur wirausahanya serta memberi keputusan-keputusan yang baik, baik secara internal maupun eksternal.

 Seorang pengusaha yang menjadi seorang pemimpin yang baik pada dasarnya adalah seorang pemimpin yang disenangi oleh bawahan, mudah memimpin timnya, dijadikan seorang contoh model dalam bekerja, serta dipercaya oleh bawahannya. Pemimpin yang memiliki kemampuan dalam merespon aspirasi serta memiliki keteguhan hati akan strategi manajemen yang dimilikinya dengan antusias yang tinggi yang ada dalam dirinya sebagai sebuah jiwa berwirausaha yang digunakannya dalam mengatasi segala pemasalahan organisasi atau internal akan membuatnya mampu memberikan solusi yang baik. Dalam hal ini, gaya kepemimpinan diperlukan dan ada bermacam-macam gaya kepemimpinan menurut Peter Nothouse, Bruce Avolio dan Bernard Bass. Mengenai gaya kepemimpinan tersebut dikenal sebagai 12 gaya kepemimpinan, berikut adalah penjelasan singkatnya: 

1. Trait Approach (pendekatan sifat)

Pendekatan sifat ini merupakan pendekatan yang menganggap bahwa pemimipin itu dilahirkan (given) bukan dilatih atau diasah. Kepemimpinan itu terdiri atas berbagai macam hal yang ada di dalam diri pemimpin dan sifatnya personal. 

2. Style approach (pendekatan gaya)

Pendekatan ini ditekankan pada perilaku seorang pemimpin. Fokus pada apa yang dilakukan oleh pemimpin dan bagaimana seorang pemimpin tersebut bertindak.

3.  Situational approach (pendekatan situasional)

Pendekatan situasional menekankan pada fenomena kepemimpinan yang disesuaikan dengan situasi tertentu. Hal ini bertujuan agar pemimpin dapat melakukan hal yang efektf dan mampu menyesuaikan gaya kepemimpinan mereka dalam situasi yang berbeda-beda.

4. Contigency approach (pendekatan secara ketidakpastian)

Pendekatan ini menekankan pada bahwa tidak ada satu pun gaya kepemimpinan yang cocok bagi aneka situasi. dan gaya ini juga mengedepankan pada situasi kerja dan budaya organisasi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun