Guru bisa meminta murid membawa beberapa bahan dari rumah untuk menghemat biaya. Penting juga untuk memastikan semua alat dan perlengkapan tersedia sebelum mulai bekerja. Kesemuanya tentu dengan mempertimbangkan daya dukung biaya dan efektivitas.Â
Lima, Membuat Pajangan
Tahap ini adalah bagian yang paling menyenangkan sekaligus menantang. Murid dan guru harus bekerja sama untuk merealisasikan desain yang sudah dibuat.
Pembagian tugas bisa dilakukan berdasarkan keterampilan dan minat murid. Misalnya, murid yang pandai menggambar bisa bertugas membuat ilustrasi, sedangkan yang suka menulis bisa menyiapkan teks atau label. Kolaborasi yang baik akan menghasilkan pajangan yang menarik dan bermakna.
Enam, Menata Pajangan di Kelas
Setelah semua elemen pajangan selesai dibuat, langkah selanjutnya adalah memasangnya di kelas. Posisi pajangan harus dipertimbangkan dengan baik agar mudah dilihat dan tidak mengganggu aktivitas belajar.
Pajangan yang ditempatkan di dinding depan kelas atau papan pengumuman seringkali menjadi pilihan terbaik. Jangan lupa untuk mengevaluasi dan memastikan pajangan terpasang dengan rapi dan aman.
Menata pajangan kelas membutuhkan pemikiran dan daya kreatif yang tinggi. Tiap sudut kelas bisa dimanfaatkan sebagai tema tertentu. Semisal Pojok Literasi, Pojok Sejarah, Pojok MIPA, dan lainnya.