"Dewan juga menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U-17 World Cup 2023" tulis FIFA dari halaman resminya. Ini adalah hasil keputusan sidang FIFA Council di Zurich, Swiss.
Tetiba Indonesia mendapat durian runtuh. Nampaknya FIFA berbalik arah dan lagi sayang-sayangnya sama Indonesia.Â
Gelaran Piala Dunia U-17 yang pada awalnya akan dihelat di Peru pada 10 November-2 Desember 2023 mendatang dialihkan ke Indonesia. Kabar baik tentunya.
Jika terwujud, maka Piala Dunia U-17 FIFA 2023 Indonesia akan menjadi edisi ke-19 pelaksanaannya setelah terakhir dilaksanakan terakhir pada tahun 2019 dengan Brasil menjadi tuan rumah.
Sebenarnya turnamen ini dihelat dua tahunan, namun terhenti karena pandemi Covid-19, sehingga edisi 2021 dibatalkan. Â Â
Ada apa sebenarnya, mengapa Peru dicopot sebagai tuan rumah? Menurut berita yang beredar, kondisi Peru yang tidak siap menjadi alasan utama.Â
Peru dinilai tidak mampu memenuhi komitmen menyelesaikan infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen.
Dari pihak PSSI yang nampak sumringah karena ditunjuk FIFA memberi alasan  mengapa Indonesia yang dipilih. Menurut Ketum PSSI, Erick Thohir mungkin saja keberhasilan menggelar FIFA Marchday bulan Juni 2023 menjadi salahs atu alasannya.
Seperti diketahui, dua laga melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo pada 14 Juni 2023 dan Juara Piala Dunia 2022, Argentina di Gelora Bung Karno pada 19 Juni 2023 terbilang sukses.
"Saya belum tahu alasan utama penetapan ini, mungkin saja beberapa faktor positif yang diperlihatkan Indonesia dalam sepak bola dunia selama tiga bulan terakhir" kata Erick Thohir, percaya diri.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!